Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MANAJEMEN HUMAS KANTOR IMIGRASI KELAS I PEKANBARU DALAM MEMBERIKAN PELAYANAN PUBLIK

VINKA RAHAYU PUTERI, - (2020) MANAJEMEN HUMAS KANTOR IMIGRASI KELAS I PEKANBARU DALAM MEMBERIKAN PELAYANAN PUBLIK. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
HASIL PENELITIAN Vinka Rahayu Puteri.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (718kB)
[img] Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI HASIL PENELITIAN Vinka Rahayu Puteri.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Manajemen humas berarti penelitian, perencanaan, pelaksanaan, dan pengevaluasian suatu kegiatan komunikasi yang disponsori oleh organisasi. Humas saat ini boleh dikatakan telah berkembang sebagai bagian penting di organisasi, utamanya untuk menciptakan pendapat publik. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui manajemen humas kantor Imigrasi kelas I Pekanbaru dalam pelayanan publik. Lokasi penelitian ini di laksanakan di Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru, dengan waktu penelitian September-November 2019. Penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif dengan jenis deskriptif. Humas Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru menjalankan hampir semua strategi yang ditetapkan oleh Undang-undang yang berlaku. Humas Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru dalam memberikan informasi pelayanan publik adalah dengan melakukan sosialisasi tentang pelayanan-pelayanan yang ada di Pekanbaru dengan mengundang media televisi TVRI dan RTV untuk membantu penyebaran informasi yang ada. Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru mempunyai sosial media seperti instagram, Youtube dan facebook yang aktif. Dalam melibatkan fasilitas yang dimiliki dengan sumber daya yang ada Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru mempunyai jaringan tersendiri yang sudah berintergritas yaitu SISKIM (Sistem Informasi Manajemen Keimigrasian) versi 2.0. melalui survey, kuisioner, Sistem Pengelolaan Indeks Kepuasaan Masyarakat (IKM), masih menggunakan kotak saran untuk menerima keluhan-keluhan dari masyarakat. Tindakan yang sudah dilakukan Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru dalam menjalankan strategi yang sudah ditetapkan adalah memberikan pelayanan keimigrasian kepada warga Negara Indonesia (WNI) dan Warga Negara Asing (WNA), kemudian penerapan tekonologi informasi dan komunikasi (TIK) dalam mendukung pelayanan publik, dan Sistem Pengelolaan Indeks Kepuasaan Masyarakat (IKM) yang berfungsi untuk menjaga kepuasaan masyarakat, mengetahui kelemahan Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru, mengetahui kinerja pelayanan sehingga bisa dievaluasi. Kata kunci: manajemen humas, pelayanan publik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 03 Sep 2020 02:05
Last Modified: 03 Sep 2020 02:05
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/30068

Actions (login required)

View Item View Item