Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

TINGKAT EFEKTIVITAS REMUNERASI TERHADAP KINERJA ANGGOTA KEPOLISIAN POLSEK BANGKINANG BARAT DITINJAU DARI EKONOMI SYARIAH

Putri Septya Leony Salim, - (2020) TINGKAT EFEKTIVITAS REMUNERASI TERHADAP KINERJA ANGGOTA KEPOLISIAN POLSEK BANGKINANG BARAT DITINJAU DARI EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (760kB)
[img] Text
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Putri Septya Leony Salim (2020): Tingkat Efektivitas Remunerasi Terhadap Kinerja Anggota Kepolisian Polsek Bangkinang Barat Ditinjau Dari Ekonomi Syariah Remunerasi merupakan salah satu cara dominan bagi organisasi dalam mempertahankan para pegawainya. Dengan Remunerasi yang baik, pegawai akan merasa puas dan nyaman sehingga mereka akan bekerja dengan produktif yang pada akhirnya akan membantu organisasi mencapai tujuannya dan mampu memberikan efektivitas kinerja bagi para pekerja/anggota yang bekerja di bawah instansi tersebut khususnya anggota Kepolisian. Permasalahan dalam peneitian ini adalah apakah dengan kebijakan pemberian Remunerasi mampu untuk menngkatkan Kinerja Anggota Kepolisian khususnya di Polsek Bangkinang Barat. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk Mengetahui Tingkat Efektivitas Remunirasi terhadap kinerja anggota kepolisian Polsek Bangkinang Barat dan Mengetahui tinjauan Ekonomi Syariah terhadap Tingkat Efektivitas Remunirasi terhadap kinerja anggota kepolisian Polsek Bangkinang Barat. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 32 orang Anggota Kepolisian Polsek Bangkinang barat dengan menggunakan teknik Total Sampling dimana peneliti mengambil keseluruhan populasi tersebut menjadi sampel penelitian. Pengumpulan data dengan melakukan Observasi, Kuesioner (Angket), Wawancara dan Dokumentasi. Untuk metode penelitian yang digunakan adalah Deskriptif Kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil kinerja Polsek Bangkinang Barat mendapat presentasi sebesar 91,16% yang berarti Tingkat Efektifitas Pemberian Remunerasi pada Polsek Bangkinang Barat yaitu “Efektif” Hasil kuesioner pada variabel X menyatakan bahwa Pemberian insentif membuat saya lebih antusias untuk menyelesaikan tugas secara tepat waktu dengan presentasi 71,875% dan pada variabel Y menyatakan bahwa Perintah atasan merupakan tugas yang harus dikerjakan dengan persentasi 71,875%. Adapun tinjauan Ekonomi Syariah terhadap Tingkat Efektivitas Remunerasi Terhadap Kinerja Anggota Kepolisian Polsek Bangkinang Barat adalah mengedapankan kaidah-kaidah dalam islam seperti keadilan,tanggung jawab sesauidengan remunerasi yang diberikan, saling bekerja sama untuk kesejahteraan bersama,tidak boleh ada unsur tipu daya, dan tidak boleh bertentangan dengan tujuan-tujuan kebijakandan ketakwaan, pada Polsek Bangkinang Barat ini sudah sesuai dengan prinsip islam karena upah/Remunerasi yang diterima sudah sesuai dengan beban dan tanggung jawab yang dipikul. Kata kunci: Efektivitas, Remunerasi, Kinerja

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 24 Aug 2020 02:09
Last Modified: 24 Aug 2020 02:09
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/29586

Actions (login required)

View Item View Item