Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENERAPAN ALGORITMA ECLAT UNTUK ANALISIS POLA DAYA SERAP HASIL UJIAN NASIONAL BIOLOGI PROGRAM STUDI IPA SMA/MA NEGERI DAN SWASTA SE-PROVINSI RIAU

Nurul Aulia Rahman, - (2020) PENERAPAN ALGORITMA ECLAT UNTUK ANALISIS POLA DAYA SERAP HASIL UJIAN NASIONAL BIOLOGI PROGRAM STUDI IPA SMA/MA NEGERI DAN SWASTA SE-PROVINSI RIAU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
FILE HASIL PENELITIAN KECUALI BAB IV DAN V.pdf

Download (3MB)
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELITIAN HANYA BAB IV DAN BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Ujian Nasional merupakan salah satu upaya pemerintah dalam memacu peningkatan mutu pendidikan. Berdasarkan laporan hasil Ujian Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia tahun 2019 diambil dari website kemdikbud bahwa hasil Ujian Nasional Biologi pada jurusan IPA tingkat SMA/MA se-provinsi Riau dalam empat tahun terakhir ini mengalami penurunan selama 2 tahun yakni dari tahun 2016 sampai dengan 2017 dan mengalami kenaikan di tahun 2017 sampai dengan 2019 . Meskipun ada kenaikan pada tahun 2017 sampai dengan 2019 tetapi belum maksimal karena kenaikannya hanya sedikit. Pada penelitian ini dilakukan analisis pola ketuntasan hasil belajar terhadap indikator uji menggunakan algoritma Eclat dengan jumlah data 1707, atribut yang digunakan Keanekaragaman Hayati dan Ekologi, Struktur dan Fungsi Makhluk Hidup, Biomolekuler dan Bioteknologi dan Genetika dan Evolusi. Pola yang ditemukan sebanyak 42 pola. Pola dengan nilai support dan confidence pada kombinasi 4-itemset adalah Jika Keanekaragaman Hayati dan Ekologi Tuntas, Biomolekuler dan Bioteknologi Tidak Tuntas, Genetika dan Evolusi Tidak Tuntas Maka Struktur dan Fungsi Makhluk Hidup Tidak Tuntas dengan nilai support 24%, confidence 84% dan nilai lift ratio 1,117. Aplikasi dibangun menggunakan Matlab dan di uji dengan tools SPMF. Jumlah pola, nilai yang dihasilkan aplikasi yang dibangun sama dengan jumlah pola, nilai yang dihasilkan SPMF.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 11 Aug 2020 03:22
Last Modified: 11 Aug 2020 03:22
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/29224

Actions (login required)

View Item View Item