Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

EPISTEMOLOGI AL- GHAZZĀLĪ (1058-1111 M.) DALAM AL-MUNQIDZ MIN AL-ḌALĀL

Muhammad Fazli (2013) EPISTEMOLOGI AL- GHAZZĀLĪ (1058-1111 M.) DALAM AL-MUNQIDZ MIN AL-ḌALĀL. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_201334AF.pdf

Download (349kB) | Preview

Abstract

Epistemologi sangat penting untuk dimiliki oleh setiap pemikir dalam membangun ilmu pengetahuan. Karena, epistemologi mengantarkan seseorang pada persoalan-persoalan yang berkaitan dengan asal-usul dan sumber-sumber pengetahuan, peran pengalaman dan akal dalam pengetahuan, dan hubungan antara pengetahuan dengan kebenaran.Sepanjang sejarah, banyak tokoh pemikir muslim yang berupaya merumuskan epistemologi yang sesuai dengan pandangan Islam, satu di antaranya adalah Ḥujjat al-Islām Imām al-Ghazzālī. Melalui beberapa karyanya, seperti Iḥyā’, Mi‘yār al-‘Ilm, dan terutamaal-Munqidz min al- Ḍalāl, al-Ghazzālī merumuskan epistemologi secara sistematis berdasarkan aturan-aturan logika dan intuisi.Kemasyhuran dan keunikan al-Ghazzālī, akhirnya mengantarkan penulis pada keputusan untuk membahas tiga permasalahan pokok dalam penelitian ini, yakni sumber-sumber ilmu, metode pencapaian ilmu, dan klasifikasi ilmu menurut al-Ghazzālī dalam al-Munqidz.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kajian pustaka dengan langkah mengumpulkan data dari beberapa sumber primer dan sekunder, yang kemudian diklasifikasikan, dianalisa secara seksama, dan, terakhir disimpulkan untuk mendapatkan jawaban atas permasalahan yang dikemukakan.Dari hasil penelitian ini didapati, bahwa al- Ghazzālī mengklasifikasikan ilmu pada dua kategori, yaitu ilmu syar‘iyyah dan ghayr syar‘iyyah. Beliau juga mengemukakan dua cara mencapai ilmu, yaitu dengan cara insānī dan rabbānī, yang diperoleh melalui indera dan akal untuk cara yang pertama, dan melalui intuisi untuk cara yang kedua.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Aqidah
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 27 Apr 2016 09:40
Last Modified: 09 Sep 2016 03:10
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2896

Actions (login required)

View Item View Item