DEL FAJRIATI (2013) PENGARUH LIFE STYLE BARAT TERHADAP AKHLAK REMAJA MUSLIM DI DESA SUNGAI PINANGKECAMATAN HULU KUANTAN KABUPATEN KUANTAN SINGINGI. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2013_201319AF.pdf Download (519kB) | Preview |
Abstract
Kajian ini merupakan suatu upaya untuk memaparkan akhlak remaja Muslim di Desa Sungai Pinang dan diduga banyak banyak yang tidak sesuai dengan ajaran Islam. Untuk mendapatkan penjelasan dan uraian tentang permasalahan di atas, ditempuh dengan jalan observasi ke lapangan dengan mewawancarai remajaremaja Muslim, para orang tua, ulama dan tokoh masyarakat Desa Dungai Pinang, dengan menggunakan metode deskriptif yang menggambarkan data status fenomena yang diperoleh apa adanya melalui pendekatan kualitatif. Nabi Muhammad SAW. diutus untuk menyempurnakan akhlak umat-Nya. Sekarang dengan datangnya gaya hidup Barat yang merusak akhlak remaja Muslim khususnya di Desa Sungai Pinang telah banyak menyimpang dari ajaran Islam. Seperti, adanya remaja yang suka minum-minuman keras, pergaulan bebas, adanya remaja putri yang memakai pakaian yang kurang sopan menurut adat dan agama, tidak patuh terhadap orang tua, tidak mau membantu orang tua bekerja, berbuat dengan kehendak sendiri, banyak yang meninggalkan shalat, tidak mengaji pada malam hari ke mushalla, tidak hadir pada wirid pengajian dan tidak mau ikut serta dalam kegiatan-kegiatan islami. Dapat disimpulkan bahwa akhlak remaja Muslim Desa Sungai Pinang banyak yang tidak sesuai dengan ajaran Islam dan terpengaruh oleh gaya hidup Barat. Hal itu, antara lain disebabkan Karena kurangnya perhatian orang tua terhadap anak remaja, pengaruh lingkungan dan kurangnya perhatian dari pemuka agama setempat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin > Ilmu Aqidah |
Depositing User: | Surya Elhadi |
Date Deposited: | 27 Apr 2016 09:40 |
Last Modified: | 08 Sep 2016 06:50 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2892 |
Actions (login required)
View Item |