Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PENGGUNA SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KEPEGAWAIAN MENGGUNAKAN METODE EUCS PADA KLHK-P3E SUMATERA

ANDRE SAPUTRA, - (2020) ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PENGGUNA SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KEPEGAWAIAN MENGGUNAKAN METODE EUCS PADA KLHK-P3E SUMATERA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
gabungan kecuali bab iv.pdf

Download (3MB)
[img] Text (BAB IV)
bab iv.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PENGGUNA SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KEPEGAWAIAN MENGGUNAKAN METODE EUCS PADA KLHK-P3E SUMATERA ANDRE SAPUTRA NIM: 11353105215 Tanggal Sidang: 01 April 2020 Periode Wisuda: Program Studi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Jl. Soebrantas, No. 155, Pekanbaru ABSTRAK Tujuan Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis tingkat kepuasan pengguna Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian (SIMPEG) pada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan–Pusat Pengendalian Pembangunan Eoregion Sumatera. Dengan menggunakan pendekatan model End User Computing Satisfaction (EUCS) yang mencakup 5 variabel yaitu Content, Accurasy, Format, Ease of Use, dan Timeliness. Penelitian ini dilakukan menggunakan skala liker dengan pengambilan sampel jenuh berjumlah 58 pegawai. Teknik pengumpulan data adalah menggunakan wawancara dan kuisioner. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kualitatif yaitu menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif 5 variabel EUCS terhadap tingkat kepuasan pengguna SIMPEG. Koefisien Determinasi (R2) sebesar 77,3%, sedangkan sisanya 22,7% dipengaruhi oleh variable diluar penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh 5 variabel EUCS terhadap tingkat kepuasan yaitu berpengaruh positif dan signifikan. Hal ini terlibat dari hasil uji hipotesis dimana nilai F hitung sebesar 35,411 dengan tingkat signifikan 0,000 karena tingkat signifikansi < 0,05 artinya secara bersama-sama variable independen (5 variabel EUCS) berpengaruh signifikan terhadap variable dependen (kepuasan pengguna). Kata Kunci: EUCS, SIMPEG, User Satisfaction.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset
000 Karya Umum > 005 Program Komputer, program-program, data
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 24 Jul 2020 03:37
Last Modified: 24 Jul 2020 03:37
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/28496

Actions (login required)

View Item View Item