Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENYELESAIAN PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJA SEPIHAK KARENA MENIKAH DENGAN REKAN KERJA BERDASARKAN PASAL 153 (1) UNDANG-UNDANG NOMOR 13 TAHUN 2003 TENTANG KETENAGAKERJAAN(STUDI PT. SEKATO PRATAMA MAKMUR KABUPATEN BENGKALIS)

SRI AYU PRATIWI, - (2020) PENYELESAIAN PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJA SEPIHAK KARENA MENIKAH DENGAN REKAN KERJA BERDASARKAN PASAL 153 (1) UNDANG-UNDANG NOMOR 13 TAHUN 2003 TENTANG KETENAGAKERJAAN(STUDI PT. SEKATO PRATAMA MAKMUR KABUPATEN BENGKALIS). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
SKRIPSI GABUNG PDF.pdf

Download (2MB)
[img] Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (330kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini berjudul: “Penyelesaian Pemutusan Hubungan Kerja Sepihak Karena Menikah Dengan Rekan Kerja Berdasarkan Pasal 153 (1) Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 Tentang Ketenagakerjaan)” Adapun latar belakang permasalahan dalam penelitian ini dikarenakan di jumpai hak tenaga kerja yang masih terabaikan yaitu berupa menikah dengan rekan kerja, sebagaimana yang diatur dalam peraturan perundang-undangan yang masih terabaikan oleh pihak PT. Sekato Pratama Makmur Kabupaten Bengkalis. Hal ini tentu bertentangan dengan pasal 153(1) Undang-Undang Nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. Sedangkan yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana penyelesaian pemutusan hubungan kerja sepihak karena menikah dengan sesama rekan kerja serta hak-hak di dapat oleh pekerja yang mengalami pemutusan hubungan kerja sepihak karena menikah dengan sesama rekan kerja di PT . Sekato Pratama Makmur Kabupaten Bengkalis. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang berlokasi di Desa Sukajadi kecamatan Bukit Batu Kabupaten Bengkalis Provinsi Riau. Adapun metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dan studi kepustakaan. Data dari penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Sementara itu populasi dalam penelitian ini berjumlah 10 orang , adapun sampel sebanyak 3 orang dari karyawan , dengan tekhnik purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyelesaian pemutusan hubungan kerja sepihak karena menikah dengan sesama rekan kerja berdasarkan pasal 153 (1) Undang-undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang ketenagakerjaan di PT. Sekato Pratama Makmur yaitu melalui jalur non litigasi yakni mediasi antara dua belah pihak dengan mencapai kesepakatan perusahaan. Sedangkan hak- hak yang didapat oleh pekerja yang mengalami pemutusan hubungan kerja sepihak karena menikah dengan sesama pekerja di PT. Sekato Pratama Makmur berupa tunjangan pesangon, uang penghargaan masa kerja, dan uang pengganti hak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 15 Jul 2020 03:32
Last Modified: 15 Jul 2020 03:33
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/28204

Actions (login required)

View Item View Item