Dwi Windarko, - (2020) PENGUKURAN KINERJA MENGGUNAKAN METODE SMART SYSTEM (STUDI KASUS: PT. DAYA LABUHAN INDAH). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sutan Syarif Kasim Riau.
Text
1.File laporan lengkap kecuali (Bab IV dan atau Bab V).pdf Download (2MB) |
|
Text (BAB IV)
2. File Hasil penelitian (Bab IV dan atau Bab V).pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (932kB) |
Abstract
Intisari-- Evaluasi dan perbaikan kinerja perusahaan sangat diperlu dilakukan, untuk menghadapi globalisasi ekonomi agar mampu bertahan dengan banyaknya persaingan dengan perusahaan sawit lainnya. Permasalahan tugas akhir ini adalah Untuk mengetahui bagaimana pengukuran kinerja karyawan dalam meningkatkan produktifitas bekerja, dengan menggunakan beberapa metode diantaranya AHP, OMAX dan pengukuran KPI. setelah dilakukan pengolahan data maka dodapatkan beberapa KPI yang tidak memenuhi standar dalam perusahaan, berdasarkan perhitungan AHP yang dilakukan terdapat pengukuran kinerja yang mengharuskan perusahaan untuk melakukan perubahan yang signifikan. Karena, jika tidak dilakukan perubahaan akan menurunkan kinerja karyawan, setelah dilakukan pengolahan terakhir berdasarkan metode OMAX pengukuran kinerja perusahaan menggunakan traffic light system yaitu sebesar 5,215. Nilai tersebut termasuk dalam kategori kuning, artinya bahwa secara keseluruhan kinerja perusahaan sebaiknya segera dilakukan perbaikan agar dapat meningkatkan performansi perusahaan. inisiatif untuk meningkatkan kinerja diharapkan agar melakukan pengukuran kinerja perusahaan dengan semaksimal mungkin. Dengan total indeks 5,061 yang berwarna kuning, itu menandakan perusahaan telah mendekati target tetapi belum tercapai, Dari 27 KPI yang dijadikan indikator pengukuran kinerja, ditemukan sebanyak 4 KPI masuk dalam kategori hijau, 19 KPI masuk dalam kategori kuning dan 4 KPI masuk dalam kategori merah. KPI yang berada pada kategori merah adalah jumlah produk inovasi, jumlah keluhan pelanggan,jumlah karyawan terlatih dan banyaknya produk cacat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Industri |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 25 Jun 2020 04:24 |
Last Modified: | 25 Jun 2020 04:24 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/27638 |
Actions (login required)
View Item |