Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

STATUS HAK WALI BUKAN NASAB YANG DI BERI WASIAT DI DESA KOTO TUO BARAT KECAMATAN XIII KOTO KAMPAR DTINJAU MENURUT FIQIH MUNAKAHAT

Musliadi (2016) STATUS HAK WALI BUKAN NASAB YANG DI BERI WASIAT DI DESA KOTO TUO BARAT KECAMATAN XIII KOTO KAMPAR DTINJAU MENURUT FIQIH MUNAKAHAT. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
FM.pdf

Download (339kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (333kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (276kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (375kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (331kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (251kB) | Preview
[img]
Preview
Text
EM.pdf

Download (254kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul : STATUS HAK WALI BUKAN NASAB YANG DIBERI WASIAT DI DESA KOTO TUO BARAT KECAMATAN XIII KOTO KAMPAR DITINJAU MENURUT FIQIH MUNAKAHAT Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana status hak wali bukan nasab yang diberi wasiat di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar, apa yang melatar belakangi penetapan hak wali bukan nasab yang diberi wasiat sebagai wali nikah di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar dan bagaimana tinjauan Fiqh Munakahat terhadap status hak wali bukan nasab yang diberi wasiat di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar. Lokasi penelitian ini ialah di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar. Dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana status hak wali bukan nasab yang diberi wasiat di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar, selanjutnya untuk mengetahui apa yang melatar belakangi penetapan status hak wali bukan nasab yang diberi wasiat sebagai wali nikah di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar dan untuk mengetahui bagaimana tinjauan Fiqh Munakahat terhadap status hak wali bukan nasab yang diberi wasiat di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar. Subjek dalam penelitian ini ialah para wali bukan nasab yang diberi wasiat dan pasangan suami isteri yang dinikahkan oleh mereka di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar. Sedangkan yang menjadi objek penelitian adalah kedudukan wali bukan nasab yang diberi wasiat di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar ditinjau menurut fiqh munakahat. Selanjutnya populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wali bukan nasab yang diberi wasiat dan para pasangan yang dinikahkan oleh mereka di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar yang mana berjumlah 12 orang yang terdiri dari 4 orang wali bukan nasab yang diberi wasiat dan 4 pasangan suami isteri yang dinikahkan. Kemudian keseluruhan dari populasi tersebut penulis jadikan sampel dengan menggunakan teknik total sampling. Adapun hasil penelitian ini adalah: Pertama, Data yang penulis peroleh di Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar dan yang telah penulis wawancarai terdapat 4 kasus dari pasangan yang telah dinikahkan oleh wali bukan nasab yang diberi wasiat. Di mana wali nasab masing-masing mempelai wanitanya selain ayah kandung masih ada dan masih hidup. Kedua,lebih ditetapkannya wali bukan nasab yang diberi wasiat sebagai wali nikahnya ialah dilatar belakangi oleh pemahaman mereka yang menganggap bahwa wali bukan nasab yang diberi wasiat kedudukannya lebih didahulukan dari pada wali nasab yang lainnya. Selain itu juga keluarga menganggap bahwa pelaksanaan wasiat dari almarhum adalah sebagai bentuk penghormatan. Ketiga, sudah ditetapkan bahwa yang berhak menjadi wali nikah untuk menggantikan orang tua yang telah almarhum ialah wali-wali nasab yang lainnya. Namun apabila nyatanya wali nasab mempelai wanita sama sekali tidak ada maka yang berhak menjadi wali nikahnya adalah wali hakim. Jadi menurut penulis proses atau prosedur yang terjadi tersebut merupakan prosedur yang salah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.5 Etika Islam, Praktik Keagamaan > 297.577 Perkawinan Menurut Islam, Pernikahan Menurut Islam, Munakahat
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyah)
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 25 Feb 2016 08:25
Last Modified: 25 Feb 2016 08:25
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2732

Actions (login required)

View Item View Item