Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HILAH DALAM SYARIAH CHARGED CARD MENURUT FATWA MUI Nomor: 42/DSN MUI/V/2004

Gusniarti (2016) HILAH DALAM SYARIAH CHARGED CARD MENURUT FATWA MUI Nomor: 42/DSN MUI/V/2004. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
FM.pdf

Download (373kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (333kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (418kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (414kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (398kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (262kB) | Preview
[img]
Preview
Text
EM.pdf

Download (261kB) | Preview

Abstract

Penulisan skripsi ini dilatarbelakangi dengan adanya fenomena mengenai metode hilah dalam penetapan FATWA MUI Nomor: 42/DSN MUI/V/2004 tentang Syari’ah Charge Card sebab metode ini dipandang terdapat penyimpangan dari ketentuan bahkan terkadang menggugurkan ketentuan syariat. Menurut penulis FATWA MUI Nomor: 42/DSN MUI/V/2004 tentang Syari’ah Charge Card tersebut termasuk kedalam kategori hilah yang menyangkut perubahan substansi metode istinbath. Dan termasuk zariah yang ditujukan untuk kemaslahatan, namun tidak menutup kemungkinan mencapai kemudharatan. Adapun permasalahan dalam skripsi ini adalah bagaimana status hukum hilah dalam Syariah Charge Card menurut FATWA MUI Nomor: 42/DSN MUI/V/2004. Untuk meneliti masalah ini penulis menggunakan tinjauan fiqh Muamalah dan kaidah-kaidah fiqh serta uhsul fiqh. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tinjauan fiqh muamalah tentang hilah dalam syari’ah charge card menurut fatwa MUI menggunakan literature primer yaitu FATWA MUI Nomor: 42/DSN MUI/V/2004, dan kegunaannya yaitu dapat menambah wawasan ilmu dan memperdalam pemahaman penulis mengenai Syariah Charge Card. Penelitian ini berbentuk studi kepustakaan ( library riset ). Adapun sumber data yang dipakai yaitu sumber data primer, sekunder dan analisa datanya dengan menggunakan analisis diskriptif dan contens analisys, sedangkan tehnik pengumpul data yang digunakan adalah dengan mengumpulkan buku-buku yang berkaitan dengan pembahasan. Setelah penulis melakukan penelitian maka fatwa MUI tentang Syariah Charge Card termasuk kedalam kategori hilah yang mubah ditujukan untuk mendatangkan kemaslahatan, namun juga termasuk zari’ah yang mendatangkan beberapa mafsadat. Aplikasi penggunaan produk ini akan menimbulkan banyak mafsadat daripada manfaat, sehingga produk tersebut tidak sesuai dengan prinsip syari’ah yaitu mendatangkan manfaat dan menghilangkan mafsadat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 25 Feb 2016 07:10
Last Modified: 25 Feb 2016 07:10
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2722

Actions (login required)

View Item View Item