Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENERAPAN ALGORITMA K-MEDOIDS UNTUK PENGELOMPOKAN JUDUL JURNAL PADA E-JOURNAL UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SE-INDONESIA

MUHAMMAD IBNU, - (2020) PENERAPAN ALGORITMA K-MEDOIDS UNTUK PENGELOMPOKAN JUDUL JURNAL PADA E-JOURNAL UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SE-INDONESIA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
SKRIPSI FULL TANPA BAB IV.pdf

Download (10MB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (499kB)

Abstract

PENERAPAN ALGORITMA K-MEDOIDS UNTUK PENGELOMPOKAN JUDUL JURNAL PADA E-JOURNAL UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SE-INDONESIA MUHAMMAD IBNU NIM: 11453101927 Tanggal Sidang: 30 Desember 2019 Periode Wisuda: Program Studi Sistem InformasiFakultas Sains dan TeknologiUniversitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Jl. Soebrantas, No. 155, Pekanbaru ABSTRAK Secara umum akselerasi yang dilakukan perguruan tinggi melakukan perubahan manajemen perpustakaan dari perpustakaan manual menjadi digital sebagai pusat penelitian dan penyedia sumber informasi dan literatur, serta menunjang penelitian seperti elektronik journal (e-journal). E-journal telah diterapkan oleh Universitas Islam Negeri (UIN) yang berjumlah 17 universitas berada dibawah kementerian agama sebagai media publikasi hasil penelitian. Data berupa jurnal yang di publikasikan pada Open Journal System (OJS) dapat dijadikan informasi dan trend.Namun dibutuhkan pengolah data yang dapat memproses data berbentuk teks yang disebut text mining. Data yang telah dikelompokkan dianalisa menggunakan association rule. Hasil dari penelitian ini menggunakan 7 cluster dari proses algoritma K-Medoids. Cluster optimal yaitu cluster 4 berdasarkan pengujian validitas Davies Bouldien Indeks (DBI). Association Rule dari 7 cluster dengan nilai minimum support sebesar 5% - 9% dan nilai minimum confidence 50% menghasilkan bahwa Association Rule ditemukan hanya pada cluster 3. Penerapan algoritma K-Medoids dan Association Rule pada data judul jurnal pada E-journal Universitas Islam Negeri (UIN) Se-Indonesia terbukti akurat dalam penentuan rekomendasi. Kata Kunci: Association Rule Davies Bouldien Index E-Journal K-Medoids dan Universitas Islam Negeri

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum > 003 Sistem-sistem
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 10 Feb 2020 07:45
Last Modified: 10 Feb 2020 07:46
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/25880

Actions (login required)

View Item View Item