Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Internalisasi Nilai-nilai Ukhuwah Islamiyah melalui Metode Pembiasaan pada Siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru

Misria Ningsih, - (2020) Internalisasi Nilai-nilai Ukhuwah Islamiyah melalui Metode Pembiasaan pada Siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB V)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (722kB)
[img] Text
GABUNGAN.pdf

Download (12MB)

Abstract

ABSTRAK Misria Ningsih, (2019): Internalisasi Nilai-nilai Ukhuwah Islamiyah melalui Metode Pembiasaan pada Siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui internalisasi nilai-nilai ukhuwah Islamiyah melalui metode pembiasaan pada siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru dan faktor-faktor yang mendukung dan menghambat pelaksanaan metode pembiasaan di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru. Subjek penelitian ini adalah 3 orang guru Pendidikan Agama Islam dan siswa kelas XI Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru yang beragama Islam yang berjumlah 67 siswa dan objeknya adalah internalisasi nilai-nilai ukhuwah Islamiyah melalui metode pembiasaan pada siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Risearch), sedangkan teknik pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi. Data yang terkumpul melalui angket dianalisis dengan teknik deskriptif kuantitatif dengan persentase dan menggunakan rumus : P = F/N× 100%. Berdasarkan data yang diperoleh dilapangan dan setelah dianalisa maka penelitian ini dapat disimpulkan bahwa internalisasi nilai-nilai ukhuwah Islamiyah melalui metode pembiasaan pada siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru termasuk dalam kategori “Baik”. Hal ini dapat dilihat dari hasil rekapitulasi hasil angket yang disebarkan kepada 67 responden. Secara keseluruhan Internalisasi Nilai-nilai Ukhuwah Islamiyah melalui Metode Pembiasaan pada Siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru dapat di persentasikan sebanyak 72,31%. Kemudian faktor-faktor yang mendukung pelaksanaan metode pembiasaan di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru adalah sarana dan prasarana yang lengkap, peranan guru, perhatian dan motivasi dari orang tua dan faktor-faktor yang menghambat pelaksanaan metode pembiasaan di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru adalah kurangnya kesadaran siswa, kurangnya perhatian guru, dan kurangnya kerjasama antara guru dan orang tua siswa. Kata Kunci: Internalisasi, Ukhuwah Islamiyah, Metode Pembiasaan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 04 Feb 2020 02:01
Last Modified: 04 Feb 2020 02:03
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/25772

Actions (login required)

View Item View Item