Nadia Fitriana, - (2020) Pemberdayaan Perempuan melalui Program Pendidikan Kecakapan Kerja di Desa Penyasawan Kecamatan Kampar Kabupaten Kampar. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB V)
BAB V PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (389kB) |
|
Text
GABUNG.pdf Download (11MB) |
Abstract
ABSTRAK Nama : Nadia Fitriana NIM : 11341205196 Judul : Pemberdayaan Perempuan melalui Program Pendidikan Kecakapan Kerja di Desa Penyasawan Kecamatan Kampar Kabupaten Kampar Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya program pemerintah yaitu Program Pendidikan Kecakapan Kerja yang dikelola oleh sebuah Lembaga Kursus dan Pelatihan di Desa Penyasawan. Program ini bertujuan untuk memberikan keahlian khusus sesuai dengan kebutuhan pokok masyarakat agar mereka dapat membuka lapangan usaha dan juga membuka peluang untuk meningkatkan perekonomian keluarga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Pemberdayaan Perempuan melalui program Pendidikan Kecakapan Kerja di Desa Penyasawan Kecamatan Kampar Kabupaten Kampar dan hasil dari program itu sendiri. Teori yang mendasari penelitian ini diantaranya: konsep pemberdayaan dan konsep pendidikan kecakapan kerja. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan yang berpartisipasi pada penelitian ini terdiri dari key informan 1 orang yaitu pengelola LKP Belia Busana dan 5 orang informan pendukung yaitu 1 orang bendahara, 1 orang instruktur dan 3 orang peserta program Pendidikan Kecakapan Kerja. Adapun hasil penelitian ini dapat dilihat bahwa perempuan di Desa Penyasawan mendapatkan dorongan dan motifasi serta peningkatan kesadaran untuk mengikuti program ini. Peserta difasilitasi berbagai kebutuhan untuk menunjang pembelajaran sehingga setelah mengikuti program ini, peserta memiliki peluang untuk menunjang kebutuhan sehari-hari. Peserta yang sudah mengikuti program ini pun dapat membuka usaha jasa jahit di rumah mereka masing-masing, namun ada pula sebagian peserta yang tidak membuka usaha dikarenakan tidak memiliki modal usaha. Dengan kata lain penyelenggaraan program Pendidikan Kecakapan kerja di Desa Desa Penyasawan belum memberdayakan perempuan di desa Penyasawan. Kata kunci : Pemberdayaan, Perempuan, Program Pendidikan Kecakapan Kerja
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 23 Jan 2020 07:47 |
Last Modified: | 23 Jan 2020 07:47 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/25379 |
Actions (login required)
View Item |