Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PEMBINAAN AKHLAK ANAK ASUH DI PANTI ASUHAN SE-KABUPATEN INDRAGIRI HILIR (Problematika dan Solusinya)

ENDANG SAHRUDIN (2013) PEMBINAAN AKHLAK ANAK ASUH DI PANTI ASUHAN SE-KABUPATEN INDRAGIRI HILIR (Problematika dan Solusinya). Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_201311PAI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “ PEMBINAAN AKHLAK ANAK ASUH DI PANTI ASUHAN SE KABUPATEN INDRAGIRI HILIR (Problematika dan Solusinya). Permasalahan dalam penelitian ini mengkaji pembinaan akhlak yang dapat dijadikan acuan. Upaya pembinaan akhlak di panti asuhan se-Kabupaten Indragiri Hilir masih insidental (hanya sewaktu-waktu). Banyaknya faktor yang mempengaruhi pembinaan akhlak di panti asuhan se-Kabupaten Indragiri Hilir. Belum adanya kerjasama antara pihak terkait dalam pembinaan akhlak di panti asuhan se-kabupaten Indragiri Hilir serta menemukan problematika dan solusinya. Sehingga rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimanakah pembinaan akhlak anak asuh di panti asuhan se-Kabupaten Indragiri Hilir ? (2) Bagaimanakah usaha-usaha pembinaan akhlak anak asuh di panti asuhan se- Kabupaten Indragiri Hilir ?.(3) Apa saja problem yang ditemui dalam pembinaan akhlak anak asuh yang dilakukan oleh pengurus panti asuhan se Kabupaten Indragiri Hilir ?. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (fild resech), yang dilaksanakan di ; (1) Panti Asuhan Puri Kasih Kec. Tembilahan, (2) Panti Asuhan Riadhul Ulum Kec. Batang Tuaka, (3) Panti Asuhan Darud Da’wah Wal-Irsyad Kec. Reteh, (4) Panti Asuhan Al-Bainah sungai Guntung Kec. Keteman, dan (5) Panti Asuhan Sabilul Mubtadiin Kec.Pulau Burung. Sementara obyek dalam penelitian ini adalah beberapa kepala panti asuhan, tenaga pengasuh, dan beberapa anak asuh. Adapun teknik yang digunakan dalam pengumpulan data di lapangan melalui teknik observasi, wawancara, dokumentasi dan studi kepustakaan. Setelah data diperoleh, selanjutnya dilakukan analisa deskriptif, yaitu apabila datanya sudah terkumpul, maka diklasifikasikan menjadi dua kelompok data, yaitu data yang dikumpulkan dengan menggambarkan dalam bentuk kata-kata atau kalimat yang dipisahkan menurut katagori yang dikehendaki, dan sesuai dengan permasalahan yang dikaji, sehingga mendapatkan suatu kesimpulan. Dari hasil penelitian diperoleh suatu kesimpulan yaitu: 1. Pembinaan akhlak yang berlangsung selama ini di panti asuhan melalui pembelajaran dan ketauladanan dalam pembinaan akhlak anak asuhnya. 2. Usaha-usaha pembinaan akhlak anak asuh di panti asuhan yang diterapkan adalah dalam bentuk pembinaan melalui pendidikan shalat berjamaah, wirid pengajian, membaca al Quran dengan baik dan benar, dan melakukan peraktek ibadah lainnya, serta pengasuh memberikan contoh teladan yang baik, memberi nasehat, pembiasa, teguran dalam bentuk motivasi dan hukuman kepada anak asuh yang melakukan kesalahan dengan tujuan agar anak tidak melakukan kesalahan yang sama karena akan dapat merugikan dirinya sendiri dan orang lain. 3. Problematika dalam pembinaan akhlak di panti asuhan di Kabupaten Indragiri Hilir, terdapatnya problematika yang dihadapi oleh sebagian besar panti asuhan diantaranya disebabkan oleh: pertama, karena latar belakang kehidupan pendidikan keluarga anak asuh yang tidak sama; kedua, kurangnya sarana prasarana pendukung yang dimiliki panti asuhan; ketiga, sangat minimnya kualitas sumber daya manusia (SDM) terutama pengasuh yang berkualitas; dan keempat, kurangnya dukungan dari masyarakat sekitar panti asuhan dalam memberikan dukungan terhadap pelaksanaan pembinaan akhlak yang dilakukan panti asuhan yang ada di kabupaten Indragiri Hilir. Kepada pemerintah, dinas dan para donatur diharapkan bantuannya baik moril maupun materil, dan Kepada kepada para pengasuh, pembina dan masyarakat agar turut serta bertanggung jawab dalam pembinaan akhlak anak asuh yang ada di panti asuhan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S2
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 27 Apr 2016 05:40
Last Modified: 08 Sep 2016 07:02
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2521

Actions (login required)

View Item View Item