Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

RESPON PERTUMBUHAN STEK BUAH NAGA ( Hylocereus costaricensis) TERHADAP BERBAGAI KONSENTRASI AIR KELAPA DAN PANJANG STEK YANG BERBEDA

M.Ridwuan Bin Sapri, 11582102923 (2020) RESPON PERTUMBUHAN STEK BUAH NAGA ( Hylocereus costaricensis) TERHADAP BERBAGAI KONSENTRASI AIR KELAPA DAN PANJANG STEK YANG BERBEDA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (564kB)
[img] Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB)

Abstract

RESPON PERTUMBUHAN STEK BUAH NAGA ( Hylocereus costaricensis) TERHADAP BERBAGAI KONSENTRASI AIR KELAPA DAN PANJANG STEK YANG BERBEDA M.Ridwuan Bin Sapri (11582102923) Dibawah bimbingan Novita Hera dan Ahmad Darmawi INTISARI Buah naga merupakan salah satu buah yang banyak mengandung betakaroten dan antioksidan yang tinggi untuk kesehatan. Untuk memperbanyak bibit tanaman buah naga salah satunya dilakukan dengan metode stek. Keberhasilan stek dapat ditingkatkan dengan menggunakan zat pengatur tumbuh yaitu air kelapa dan menggunakan panjang stek. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan konsentrasi air kelapa dan panjang stek terbaik serta mendapatkan interaksi antara konsentrasi air kelapa dan panjang stek terbaik terhadap pertumbuhan stek buah naga. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Januari 2019 - April 2019 dilahan percobaan Fakultas Pertanian dan Peternakan UIN Suska Riau. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap dengan 2 faktor yang diulang sebanyak 3 kali. Faktor pertama yaitu konsentrasi air kelapa (0%, 25%, 50%, 75% dan 100%), Faktor kedua yaitu Panjang stek (15 cm, 20 cm, 25 cm dan 30 cm). Parameter yang diamati adalah persentase stek hidup, waktu muncul tunas, jumlah tunas, panjang tunas, jumlah akar dan panjang akar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi air kelapa tidak memberikan pengaruh terhadap parameter persentase stek hidup, waktu muncul tunas, jumlah tunas, panjang tunas, jumlah akar dan panjang akar. Panjang stek tidak memberikan pengaruh terhadap parameter persentase stek hidup, waktu muncul tunas, jumlah tunas, panjang tunas, jumlah akar dan panjang akar. Interaksi antara kedua perlakuan tidak berpengaruh terhadap semua parameter yang diamati. Kata kunci: Air kelapa, Hylocereus costaricensis, Panjang stek, Stek.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 630.7 Pendidikan Pertanian, Riset Penelitian Pertanian
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 17 Jan 2020 03:14
Last Modified: 17 Jan 2020 03:15
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/25118

Actions (login required)

View Item View Item