Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Upaya Pimpinan Pondok Pesantren Dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru Di Pondok Pesantren Se-Kota Pekanbaru.

Ali Muhlisin (2017) Upaya Pimpinan Pondok Pesantren Dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru Di Pondok Pesantren Se-Kota Pekanbaru. Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
1. 2017116PAI-S2COVER.pdf

Download (267kB)
[img] Text
2. 2017116PAI-S2PENGESAHAN.pdf

Download (297kB)
[img] Text
3. 2017116PAI-S2KATA PENGANTAR.pdf

Download (268kB)
[img] Text
4. 2017116PAI-S2DAFTAR ISI.pdf

Download (266kB)
[img] Text
5. 2017116PAI-S2ABSTRAK 3 BAHASA.pdf

Download (315kB)
[img] Text
6. 2017116PAI-S2BAB I.pdf

Download (575kB)
[img] Text
7. 2017116PAI-S2BAB II.pdf

Download (466kB)
[img] Text
8. 2017116PAI-S2BAB III.pdf

Download (297kB)
[img] Text
9. 2017116PAI-S2BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (720kB)
[img] Text
10. 2017116PAI-S2BAB V.pdf

Download (271kB)
[img] Text
11. 2017116PAI-S2daftar pustaka.pdf

Download (257kB)

Abstract

Guru memegang peranan penting dalam menentukan keberhasilan proses belajar mengajar sehingga mereka dituntut memiliki persyaratan tertentu dalam menjalankan tugasnya sebagai guru. Dapat dikatakan berhasil atau tidaknya suatu pendidikan sangat tergantung pada sejauh mana profesionalisme guru dalam proses belajar mengajar. Kualitas pembelajaran juga dipengaruhi bagaimana upaya pimpinan pesantren dalam meningkatkan profesionalisme guru. Meningkatkan profesional guru merupakan bagian dari tugas pimpinan pesantren. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya yang dilakukan oleh pimpinan pondok pesantren dalam meningkatkan Profesionalisme guru di Pondok Pesantren Se-Kota Pekanbaru ”. Rumusan Masalah yang diajukan adalah : 1)Apa upaya yang dilakukan oleh pimpinan pondok pesantren dalam meningkatkan Profesionalisme guru di Pondok Pesantren Se-Kota Pekanbaru. 2) Apa faktor pendukung terhadap upaya yang dilakukan oleh pimpinan pondok pesantren dalam meningkatkan Profesionalisme guru di Pondok Pesantren Se-Kota Pekanbaru. 3) Apa faktor penghambat terhadap upaya yang dilakukan oleh pimpinan pondok pesantren dalam meningkatkan Profesionalisme guru di Pondok Pesantren Se-Kota Pekanbaru. Untuk menjawab permasalahan diatas maka analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa kualitatif, yaitu analisis dan interpretasi dilakukan secara kritis. Dengan menggunakan teknik deskriptif analitis yaitu mendeskripsikan maupun mengklasifikasikan data dan kemudian disusul interpretasi terhadap hasil pemikiran. Data diperoleh dari Pimpinan Pondok Pesantren Se-Kota Pekanbaru dan para Guru. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode Observasi, Wawancara dan Penelitian Dokumentasi. Hasil penelitian ini bahwa Pimpinan Pondok Pesantren Se-Kota Pekanbaru telah melaksanakan beberapa upaya untuk meningkatkan Profesionalisme guru, baik upaya secara internal pesantren maupun secara eksternal dengan melibatkan pihak lain. Adapun faktor pendukung adalah telah tersedianya sember daya manusia (SDM), Sarana dan prasarana yang menunjang, sedangkan faktor-faktor yang menghambat sangat sedikit bahkan bisa dikatakan tidak ada, karena banyak para guru yang sudah menyelesaikan pendidikan Magister di perguruan tinggi yang ternama di Riau.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 200 Agama
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms. Melda Fitriana
Date Deposited: 16 Jan 2020 04:08
Last Modified: 16 Jan 2020 04:08
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/25051

Actions (login required)

View Item View Item