Diana (2011) AKTIVITAS BELAJAR SISWA DALAM BIDANG STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA ISLAM TERPADU ARROYAN TAQWA PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Sarif Kasim Riau.
|
Text
2011_2011525.pdf Download (446kB) | Preview |
Abstract
Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui Aktivitas siswa dalam belajar bidang studi Pendidikan Agama Islam dan faktor-faktor yang mempengaruhinya di SMP IT Arroyan Taqwa Pekanbaru. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana Aktivitas siswa dalam belajar bidang studi Pendidikan Agama Islam dan faktor-faktor yang mempengaruhinya di SMP IT Arroyan Taqwa Pekanbaru. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas I dan II yang berjumlah 50 orang dan yang menjadi obyeknya adalah Aktivitas siswa dalam belajar bidang studi Pendidikan Agama Islam. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah angket, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisa data yang digunakan adalah teknik deskriptif kualitatif, dan penulis menggunakan rumus: P = F x 100% N Adapun hasil pada penelitian yang diperoleh di lapangan, dapat disimpulkan bahwa Aktivitas siswa dalam belajar bidang studi Pendidikan Agama Islam masih dikatakan aktif karena secara kualitatif prosentase diperoleh skor 77,6 hasil dari angket terhadap siswa. Hal ini berdasarkan ketentuan bahwa 61% - 80% dikategorikan Tinggi. Jadi dapat disimpulkan bahwa Aktivitas siswa dalam belajar bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMP IT Arroyan Taqwa Pekanbaru dikatakan Tinggi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.236 Sekolah Menengah Pertama, SMP |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Feni Marti Adhenova |
Date Deposited: | 01 Feb 2016 07:09 |
Last Modified: | 01 Feb 2016 07:09 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2308 |
Actions (login required)
View Item |