PUTRI RAHMATUL HUDA, - (2019) Tinjauan Hukum Islam Terhadap Peraturan Nagari Situjuah Gadang Nomor 5 Tahun 2017 Uraian Nomor 22 Tentang Pelaksanaan Jasa Pengurusan Administrasi Uang Lompek Paga Dalam Pernikahan Pada Masyarakat Adat Kenagarian Situjuah Gadang Kecamatan Situjuah Limo Nagari. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
SKRIPSI GABUNG KECUALI BAB IV.pdf Download (3MB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (323kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya Peraturan Nagari Situjuah Gadang Nomor 5 Tahun 2017 Uraian Nomor 22 Tentang Pelaksanaan Jasa Pengurusan Administrasi Uang Lompek Paga dalam pernikahan pada masyarakat adat Kenagarian Situjuah Gadang Kecamatan Situjuah Limo Nagari. Lompek paga adalah sebuah pembayaran bagi seorang laki-laki dari luar yang ingin menikahi gadis yang berada di Jorong Padang Kuniang dengan sejumlah uang yang telah ditentukan. Pembayaran uang lompek paga ini wajib dibayar oleh mempelai laki-laki. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan lompek paga terhadap Peraturan Nagari Situjuah Gadang Nomor 5 Tahun 2017 uraian nomor 22 tentang jasa pengurusan administrasi pada masyarakat adat Jorong Padang Kuniang, dan bagaimana tinjauan hukum Islam mengenai pelaksanaan lompek paga terhadap Peraturan Nagari Situjuah Gadang Nomor 5 Tahun 2017 uraian nomor 22 tentang jasa pengurusan administrasi pada masyarakat adat Jorong Padang Kuniang. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan lompek paga terhadap Peraturan Nagari Situjuah Gadang Nomor 5 Tahun 2017 uraian nomor 22 tentang jasa pengurusan administrasi pada masyarakat adat Jorong Padang Kuniang, dan untuk mengetahui tinjauan hukum Islam terhadap pelaksanaan lompek paga tersebut. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field reseach) yang berlokasi di Jorong Padang Kuniang Kenagarian Situjuah Gadang Kecamatan Situjuah Limo Nagari Kabupaten Lima Puluh Kota. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah Peraturan Nagari Situjuah Gadang Nomor 5 Tahun 2017 Uraian Nomor 22. Objek penelitian ini adalah pelaksanaan lompek paga terhadap Peraturan Nagari Situjuah Gadang Nomor 5 Tahun 2017 uraian nomor 22 tentang jasa pengurusan administrasi pada masyarakat adat Jorong Padang Kuniang. Adapun total populasi penelitian ini berjumlah 12 orang. Sumber data penelitian ini ialah sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data penelitian ini melalui observasi, wawancara, dan studi kepustakaan dengan menggunakan teknis analisis data deskriptif kualitatif. Adapun hasil penelitian ini jika ditinjau dengan hukum Islam tentang pelaksanaan lompek paga terhadap Peraturan Nagari Situjuah Gadang Nomor 5 Tahun 2017 uraian nomor 22 tentang jasa pengurusan administrasi pada masyarakat adat Jorong Padang Kuniang tersebut maka termasuk ke dalam ‘urf shahih karena pelaksanaan lompek paga ini tidak bertentangan dengan hukum Islam dan banyak menimbulkan maslahah bagi masyarakat setempat. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa hukum melaksanakan tradisi lompek paga ini hukumnya mubah atau boleh dilakukan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.5 Etika Islam, Praktik Keagamaan > 297.577 Perkawinan Menurut Islam, Pernikahan Menurut Islam, Munakahat |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyah) |
Depositing User: | fasih - |
Date Deposited: | 08 Nov 2019 04:30 |
Last Modified: | 08 Nov 2019 04:36 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/22136 |
Actions (login required)
View Item |