Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI ZAKAT, TRANSPARANSI DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN TERHADAP AKUNTABILITAS KEUANGAN (Studi Empiris Pada Badan Amil Zakat Nasional di Pekanbaru)

DESI PURNAMA SARI, - (2019) PENGARUH PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI ZAKAT, TRANSPARANSI DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN TERHADAP AKUNTABILITAS KEUANGAN (Studi Empiris Pada Badan Amil Zakat Nasional di Pekanbaru). Skripsi thesis, UNIVERSITAS SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (720kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK PENGARUH PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI ZAKAT, TRANSPARANSI DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN TERHADAP AKUNTABILITAS KEUANGAN (Studi Empiris Pada Baznas Di Pekanbaru) Oleh DESI PURNAMA SARI NIM. 11573204982 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan standar akuntansi zakat, transparansi dan sistem pengendalian intern terhadap akuntabilitas keuangan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah pegawai/ karyawan Badan amil zakat nasional di Pekanbaru. Populasi penelitian berjumlah 45 orang. Sampel penelitian berjumlah 32 orang dan teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian secara parsial (Uji T) menunjukkan bahwa variabel standar akuntansi zakat, transparansi, sistem pengendalian intern berpengaruh signifikan terhadap akuntabilitas keuangan. Hasil penelitian secara simultan (Uji F) menunjukkan bahwa standar akuntansi zakat, transparansi, sistem pengendalian intern berpengaruh signifikan terhadap akuntabilitas keuangan. Hasil koefisien deteminasi (R2) menunjukkan bahwa variabel standar akuntansi zakat, transparansi dan sistem pengendalian intern sebesar 71,1% terhadap akuntabilitas keuangan sedangkan sisanya sebesar 28,9% dipengaruhi variabel-variabel lain yang tidak diukur dalam penelitian ini. Kata kunci: Standar akuntansi zakat, Transparansi, Sistem pengendalian intern dan Akuntabilitas keuangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 657 Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Akuntansi
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 18 Oct 2019 08:12
Last Modified: 18 Oct 2019 08:12
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/21509

Actions (login required)

View Item View Item