Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

STRATEGI USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) KOTA PEKANBARU DALAM MENANGKAP PELUANG PON KE XVIII DI PROVINSI RIAU TAHUN 2012 MENURUT EKONOMI ISLAM

Yulianto (2011) STRATEGI USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) KOTA PEKANBARU DALAM MENANGKAP PELUANG PON KE XVIII DI PROVINSI RIAU TAHUN 2012 MENURUT EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2011_2011260.pdf

Download (482kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “Strategi Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Kota Pekanbaru dalam Menangkap Peluang PON ke XVIII di Provinsi Riau Tahun 2012 menurut Ekonomi Islam”. Perisapan-persiapan baik dari pemenuhan kebutuhan modal, inovasi produk dan peningkatan sumber daya manusia harus sudah dilakukan, dilapangan persiapan dalam menyambut PON ke VIII tahun 2012 belum dilakukan oleh pengusah ataupun dinas terkait. Dari latar belakang di atas penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Strategi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Pekanbaru dalam Menangkap Peluang PON ke XVIII Di Provinsi Riau Tahun 2012 menurut Ekonomi Islam”. adapun permasalahan dalam peneliatian ini adalah bagaiamana Strategi Usaha Mikro Kecil dan Menengah dalam menangkap peluang PON ke XVIII tahun 2012, apa saja faktor-faktor penghambat Usaha Mikro Kecil dan Menengah dalam menangkap peluang PON ke XVIII tahun 2012, bagaimana tinjauan Ekonomi Islam terhadap strategi usaha mikro kecil dan menengah dalam mengakap peluang PON ke XVIII tahun 2012. Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang dilakukan di kota Pekanbaru. Populasi dari penelitian ini yaitu seluruh pengusaha UMKM yang dibina Dinas Koperasi dan UMKM Kota Pekanbaru bidang industri dan kerajinan yang berjumlah 70 orang. Dari populasi tersebut diambil sample 50% dari populasi yang ada, sehingga sample yang diambil berjumlah 35 orang dengan menggunakan teknik random sampling. Sumber data yang penulis gunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder dengan metode pengumpulan data obsevasi, wawancara, dan angket yang kemudian dianalisa dengan teknik deskriftif kualitatif dengan metode deduktif, induktif dan deskritif. Setelah penulis melakukan penelitian terhadap permasalahan tersebut, maka penulis dapat mengambil kesimpulan bahwa ada empat strategi yang dipersiapkan oleh pengusaha UMKM Kota Pekanbaru diantranya adalah: 1) mencukupi kebutuhan modal, 2) inovasi produk, 3) meningkatkan sumber daya manusia, 4) memberikan pelayanan prima. Adapun hambatan yang dihadapi UMKM kota pekanbaru adalah; 1) sulitnya mendapatkan pinjaman modal, 2) terbatasnya SDM bermutu dalam prekrutan karyawan, 3) sediktinya upaya peningkatan SDM baik yang dilakukan pengusaha maupun Dinas Koperasi dan UMKM Kota Pekanbaru. Dan tinjauan Ekonomi Islam terhadap strategi UMKM Kota Pekabaru dalam menangkap peluang PON ke XVIII tahun 2012 tidak sesuai dengan Ekonomi Islam, sebagaimana strategi bisnis yang pernah jalankan oleh Nabi Muhammad yang mengutamakan kualitas produk, menggunakan keahlian, bebas dari unsur riba dalam bertransaksi, selalu memperhatikan sumber daya manusia dan selalu memberikan pelayanan prima.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 27 Jan 2016 07:25
Last Modified: 27 Jan 2016 07:25
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2056

Actions (login required)

View Item View Item