Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

SISTEM INVESTA CENDEKIA PADA PT.BANK SYARIAH MANDIRI KANTOR CABANG HARAPAN RAYA PEKANBARU MENURUT TINJUAUN EKONOMI ISLAM

Oktoreza Kurnia Wati Putri (2011) SISTEM INVESTA CENDEKIA PADA PT.BANK SYARIAH MANDIRI KANTOR CABANG HARAPAN RAYA PEKANBARU MENURUT TINJUAUN EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2011_2011170.pdf

Download (628kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Sistem Investa Cendekia Pada PT.Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Harapan Raya Menurut Tinjauan Ekonomi Islam. Investa Cendekia merupakan suatu produk tabungan dengan prinsip Mudharabah Mutalaqah (investasi tidak terikat), yang disediakan oleh PT. Bank Syariah Mandiri guna berinvestasi untuk menjamin masa depan anak karena produk ini sekaligus diikutsertakan asuransi yang bekerja sama dengan Asuransi Takaful yang memiliki biaya premi yang rendah serta bagi hasil yang kompetitif. Latar belakang penulis mengambil judul ini yaitu, melihat bagaimana sistem dari Investa Cendekia ini yang mana dalam produk tabungan ini menggunakan akad Mudharabah Mutalaqah (investasi tidak terikat) artinya nasabah bisa berinvestasi dan sekaligus ikut berasuransi tanpa pemeriksaan kesehatan seperti biasa. Oleh sebab itu penulis tertarik untuk meneliti lebih lanjut bagaimana sebenarnya sistem Investa Cendekia, dan bagaimana fungsi dari Investa Cendekia baik bagi pihak bank ataupun nasabah serta bagaimana tinjauan ekonomi islam terhadap sistem Investa Cendekia. Penelitian ini dilaksanakan pada PT. Bank Syariah Mandiri Cabang Harapan Raya Pekanbaru, yang berada di jalan H.Imam Munandar No.155 Pekanbaru. Sampel dalam penelitian ini adalah 7 orang Karyawan Bank Syariah Mandiri yaitu bagian Pinsi Operasional/Pendanaan yang diambil dari 17 Populasi karyawan bank, pengambilan sampel ini menggunakan teknik purposive sampling, dan 20 responden yang diambil dari populasi yang berjumlah 127 nasabah Investa Cendekia, pengambilan sampel ini menggunakan teknik random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, angket dan dokumentasi, sedangkan teknik analisa data yang digunakan adalah metode deskriptif yaitu metode yang membahas permasalahan dengan menguraikan dan menjelaskan, sehingga memperoleh gambaran tentang permasalahan yang sebenarnya dan membandingkan antara teori kenyataan untuk mengambil kesimpulan dalam penelitian ini. Dari hasil penelitian yang penulis lakukan dapat disimpulkan bahwa sistem Investa Cendekia pada PT.Bank Syariah Mandiri Cabang Pekanbaru adalah produk tabungan berjangka dengan setoran bulanan tetap (installment) yang disertai asuransi yaitu PT.Takaful yang mana nasabah secara langsung tanpa ikut tes kesehatan dapat sekaligus berasuransi dengan biaya premi yang rendah, tabungan ini menggunakan akad mudharabah mutalaqah (investasi tidak terikat) artinya nasabah telah mengetahui jelas jenis akadnya dan mengetahui kemana dana yang mereka tabungkan disalurkan untuk disalurkan kembali dalam bentuk pembiayaan dan mendapatkan bagi hasil yang bersaing, dalam hal ini pihak bank juga telah menjelaskan dengan baik kepada nasabah mengenai sistem dari produk ini. Fungsi Investa Cendekia yaitu dengan adanya produk tabungan ini juga ternyata bermanfaat bagi kedua belah pihak, bagi pihak bank dana tersebut bisa diputarkan sehingga mendapatkan bagi hasil yang menguntungkan, sedangkan bagi nasabah selain mendapatkan bagi hasil ternyata juga dapat berasuransi secara langsung dengan biaya premi yang rendah yang dipotong lansung dari tabunganya, dan tentunya juga manfaat utama nya dapat berinvestasi untuk menjamin masa depan anak. Maka dengan menggunakan prinsip mudharabah mutalaqah (Investasi Tidak Terikat) yang mana pihak bank telah memberikan penjelasan kepada nasabah bahwa dana tersebut telah disalurkan kembali dalam bentuk pembiayaan dari pembiayaan tersebut maka akan memperoleh bagi hasil, artinya nasabah dan pihak bank telah saling mensepakatisehingga tidak ada unsure penipuan, maka produk Investasi Cendekia ini telah sesuai dengan syariat yaitu Al-Qur’an dan Hadist juga telah sesuia dengan Ekonomi Islam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 26 Jan 2016 09:54
Last Modified: 26 Jan 2016 09:54
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/1986

Actions (login required)

View Item View Item