Muhammad Badri, - (2017) Inovasi Jurnalisme Data Media Online di Indonesia. In: Prosiding Hasil Penelitian Media Cetak dan Media Online. Serikat Perusahaan Pers, pp. 356-378. ISBN 978-602-96140-7-7
|
Text
PROSIDING IMRAS 2017-INOVASI JURNALISME DATA MEDIA ONLINE DI INDONESIA-MUHAMMAD BADRI.pdf Download (9MB) | Preview |
Abstract
Saat ini media online menjadi sorotan karena banyak yang menjadi produsen atau penyebar hoax. Salah satu upaya media online melawan hoax dengan mengadopsi inovasi jurnalisme berbasis data. Jurnalisme data merupakan genre jurnalisme hasil kolaborasi disiplin ilmu jurnalisme, statistik, desain grafis dan komputer. Inovasi jurnalisme ini diadopsi media-media online internasional sejak 2010 lalu dan saat ini sudah mulai diadopsi media online Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui inovasi jurnalisme data media online di Indonesia mulai pemilihan sumber data, visualisasi data dan penulisan berita. Penelitian ini menggunakan metode analisis isi kuantitatif unit analisis berita berbasis data yang terbit tanggal 1-31 Agustus 2017 di tiga media online nasional yaitu katadata.co.id (A), tirto.id (B) dan beritagar.id (C). Hasil penelitian menunjukkan bahwa sumber data media online A dan B sebagian besar dari riset mandiri dengan menghimpun data dari berbagai sumber, sedangkan media C banyak memanfaatkan data pemerintah. Pada aspek visualisasi data, media A banyak menyajikan grafik batang, media B banyak menyajikan infografik dan media C hampir seimbang antara infografik dan grafik batang. Dalam penelitian ini belum ditemukan grafik peta interaktif berbasis Google Maps. Penulisan berita ketiga media online yang diteliti sebagian besar dalam bentuk soft news. Dari penelitian tersebut penulis melihat media online di Indonesia sudah mempraktikkan jurnalisme data dengan baik meski belum variatif dari aspek penyajian visualiasi data. Penulis menyarankan agar media online di Indonesia memberikan dukungan fungsional dan struktural kepada jurnalis yang memiliki minat pada jurnalisme data agar jurnalisme data di Indonesia lebih berkembang dan dapat bersaing minimal di level Asia.
Item Type: | Book Section |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | data journalism, online media innovation, data journalism in Indonesia. |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Ari Eka Wahyudi |
Date Deposited: | 20 Aug 2019 02:36 |
Last Modified: | 20 Aug 2019 02:36 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/17644 |
Actions (login required)
View Item |