Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS KEMAMPUAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MENGIMPLEMENTASIKAN PENDEKATAN SISTEM DALAM MENYUSUN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN DI SMP NEGERI SE-KECAMATAN SUNGAI APIT

Isnaini Septemiarti (2011) ANALISIS KEMAMPUAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MENGIMPLEMENTASIKAN PENDEKATAN SISTEM DALAM MENYUSUN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN DI SMP NEGERI SE-KECAMATAN SUNGAI APIT. Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2011_201134.pdf

Download (511kB) | Preview

Abstract

Istilah pembelajaran memiliki hakikat perencanaan atau perancangan (desain) sebagai upaya untuk membelajarkan siswa. Pembelajaran yang akan direncanakan memerlukan berbagai teori untuk merancang agar rencana pembelajaran yang disusun benar benar dapat memenuhi harapan dan tujuan pembelajaran. Sesuai dengan amanat Peraturan Pemerintah Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan salah satu standar yang harus dikembangkan adalah standar proses. Standar proses adalah standar nasional pendidikan yang berkaitan dengan pelaksanaan pembelajaran pada satuan pendidikan untuk mencapai kompetensi lulusan. Standar proses meliputi perencanaan proses pembelajaran, pelaksanaan proses pembelajaran, penilaian hasil pembelajaran, dan pengawasan proses pembelajaran untuk terlaksananya proses pembelajaran yang efektif dan efisien. Salah satu pendekatan yang dapat digunakan unuk menentukan kualitas proses pendidikan adalah pendekatan sistem. Melalui pendekatan sistem kita dapat melihat berbagai aspek yang dapat mempengaruhi keberhasilan suatu proses. Tujuan penellitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kemampuan guru Pendidikan Agama Islam mengimplementasikan pendekatan sistem dalam menyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran di SMP Negeri se-Kecamatan Sungai Apit dan faktor faktor yang mempengaruhinya. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan prosentase. Dari penelitian ini dapat dilihat bahwa kemampuan guru PAI di SMP Negeri se Kecamatan Sungai Apit cukup mampu dalam mengimplementasikan pendekatan sistem dalam menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yakni 64,25% yang berada pada rentangan cukup mampu 61-75. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi guru PAI di SMP Negeri se Kecamatan Sungai Apit mengimplementasikan pendekatan sistem dalam menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yakni faktor guru, faktor siswa, faktor sarana, alat dan media, serta faktor lingkungan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S2
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 22 Jan 2016 08:54
Last Modified: 22 Jan 2016 08:54
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/1486

Actions (login required)

View Item View Item