Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

RANCANG BANGUN APLIKASI E-ORDER SERVICE ATAU PEMESANAN MAKANAN DAN MINUMAN (STUDI KASUS FOOD COURT ATAU PUJASERA)

ANDRE YORI FITRIANDI (2013) RANCANG BANGUN APLIKASI E-ORDER SERVICE ATAU PEMESANAN MAKANAN DAN MINUMAN (STUDI KASUS FOOD COURT ATAU PUJASERA). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIEF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
2013_2013233TIF.pdf

Download (654kB) | Preview

Abstract

Penggunaan media alat tulis dan kertas untuk pemesanan makanan dan minuman di rumah makan masih digunakan sampai saat ini namun banyak menemui kendala-kendala antara lain adanya pemesanan yang rangkap (redudansi), tidak urutnya pembuatan pemesanan akibat bertumpuknya nota pemesanan terutama pada saat ramai pengunjung, juga kesalahan pencatatan akibat sulitnya membaca tulisan tangan. Perancangan aplikasi pemesanan ini terdiri dari perancangan untuk client, untuk kasir dan untuk dapur. Proses perancangan untuk tiap perancangan bagian terdiri dari flowchart, entity relationship diagram, normalisasi, database dan perancangan tampilan. Aplikasi pemesanan pada client terdiri dari perancangan daftar menu, tentang dan pemesanan. Pada pemesanan terdiri dari pesan, batal dan history. Pesan terdiri dari pesan untuk meja, makanan dan minuman serta cek pesanan. Aplikasi untuk kasir terdiri atas perancangan halaman makanan, minuman, Pemberian generete key, transaksi dan pembayaran. Sedangkan aplikasi untuk dapur terdiri dari perancangan untuk pemesanan dan status. Dengan dibuatnya aplikasi ini diharapkan dapat menata dan mengelola data pemesanan makanan dan minuman yang menggunakan media kertas dan alat tulis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 20 Jan 2016 05:08
Last Modified: 20 Jan 2016 05:08
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/1248

Actions (login required)

View Item View Item