Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGAMANAN PENGIRIMAN PESAN DALAM GAMBAR MENGGUNAKAN STEGANOGRAFI DENGAN DISCRETE COSINE TRANSFORM (DCT) DAN KRIPTOGRAFI RIVEST CODE 6 (RC6)

ENDRIKO MARTOFORI (2013) PENGAMANAN PENGIRIMAN PESAN DALAM GAMBAR MENGGUNAKAN STEGANOGRAFI DENGAN DISCRETE COSINE TRANSFORM (DCT) DAN KRIPTOGRAFI RIVEST CODE 6 (RC6). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIEF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
2013_2013231TIF.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Steganografi merupakan sebuah teknik untuk mengamankan komunikasi suatu data. Data berupa pesan, diamankan dengan cara menyisipkan bit-bit pesan ke dalam bit-bit carrier file. Salah satu metode untuk menyisipan pesan pada carrier file adalah metode Least Significant Bit yang menyisipkan bit-bit pesan pada bit-bit terkanan carrier file. Laporan penelitian ini membahas tentang rancang bangun aplikasi yang berjalan pada sistem operasi Android untuk mengamankan pesan gambar yang dikirim melalui media pengiriman pesan dengan teknik Steganografi menggunakan Algoritma DCT yang dikolaborasikan dengan Kriptografi menggunakan Algortima RC6 dan disisipkan dengan menggunakan teknik LSB 1 bit. File yang digunakan sebagai media penampung adalah file gambar yang berformat JPEG yang menghasilkan format gambar PNG sebagai keluarannya dan pesan yang akan disisipkan berupa teks. Pengujian yang dilakukan meliputi pengujian pengiriman dan penerimaan pesan gambar yang sudah disisipi pesan . Hasilnya adalah menunjukkan bahwa Algoritma DCT dan RC6 dapat digunakan untuk mengamankan pesan gambar melalui media pengiriman, dimana pesan yang telah disisipi tersebut dapat di dekripsi dengan benar. Dari pengujian dengan menggunakan serangan exhausiive attack , diperoleh kesimpulan bahwa data tidak dapat dibuka oleh pihak yang tidak berhak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 20 Jan 2016 05:08
Last Modified: 20 Jan 2016 05:08
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/1247

Actions (login required)

View Item View Item