Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PELAYANAN AKADEMIK MA DRASAH ALIYAH NEGERI KUALA ENOK DALAM PERSPEKTIF TOTAL QUALITY MANAGEMENT (TQM)

Azhar (2011) PELAYANAN AKADEMIK MA DRASAH ALIYAH NEGERI KUALA ENOK DALAM PERSPEKTIF TOTAL QUALITY MANAGEMENT (TQM). Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2011_201165.pdf

Download (513kB) | Preview

Abstract

Penelitian Ini berjudul PERANAN TOTAL QUALITY MANAGEMENT DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN AKADEMIK DI MADRASAH ALIYAH NEGERI KUALA ENOK KABUPATEN INDRAGIRI HILIR ” . Dalam penelitian ini ada beberapa gejala permasalahan yaitu (1) Rendahnya mutu dan kualitas pelayanan akademik yang diberikan madrasah kepada pelanggan baik guru maupu n siswa di Madrasah Aliyah Negeri Kuala Enok di Kabupaten Indragiri Hilir. (2) Lemahnya manajemen mutu dan kualitas di Madrasah Aliyah di Kabupaten Indragiri Hilir. (3) Persepsi masyarakat terhadap lembaga pendidikan Islam di Kuala Enok di Kabupaten Indra giri Hilir. (4) Image madrasah sebagai satuan pendidikan alternatif (kedua), sehingga mempengaruhi minat masyarakat untuk memilih madrasah sebagai sarana pendidikan. Adapun rumusan masa lah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah Peranan Total Quality Ma nagement Dalam Meningkatkan Pelayanan Akademik di Madrasah Aliyah Negeri Kuala Enok Kabupaten Indragiri Hilir. Sementara, manfaat penelitian adalah (1) Manfaat secara teoritis dari penelitian ini adalah memberikan sumbangan terhadap perkembangan ilmu pendidikan, terutama berkaitan dengan Manajemen Pendidikan Islam; (2) Dapat dijadikan sebagi acuan bagi semua lembaga pendidikan termasuk lembaga pendidikan Islam untuk lebih berorientasi pada kualitas serta kepuasan pelanggan baik secara internal maupun eksternal, dan (3) Manfaat secara praktis adalah memberi informasi untuk memuaskan dalam upaya peningkatan kualitas pengelolaan Madrasah Aliyah Negeri Kuala E nok di Kabupaten Indragiri Hilir, khususnya di bidang pelayanan bagi guru dan karyawan. Lebih dari itu, diharapkan ada pemecahan – pemecahan yang mungkin diterapkan untuk penyelesaian masalah ketidakpuasan atau kekurangpuasan mereka Penelitian ini merupakan penelitian lapangan ( field reseach ), yang dilaksanakan di Madrasah Aliyah Negeri Kuala Enok Kabupaten Indragiri Hilir. Subjek dalam penelitian adalah siswa Madrasah Aliyah Negeri Kuala Enok Kabupaten Indragiri Hilir, sementara objek penelitiannya adalah pe layanan akademik di Madrasah Aliyah Negeri Kuala Enok Kabupaten Indragiri Hilir. Populasi adalah seluruh siswa yang berjumlah 160 orang. Adapun teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel penelitian adalah teknik random sampling, sehingga sampel penelit ian berjumlah 62 orang. Adapun teknik yang digunakan dalam pengumpulan data di lapang melalui teknik observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi. Setelah data diperoleh, selanjutnya dilakuka n analisis bersifat deskriptif. Setalah data terkumpul, dan dilakukan analisis maka diperoleh hasil , yaitu: berdasarkan hasil persentase yang diperoleh dengan menggunakan rumus di atas, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa Total Quality Management (TQM) berperan dalam meningkatkan pelaya nan akademik di Madrasah Aliyah Negeri Kuala Enok Kabupaten Indragiri Hilir. Pelayanan akademik dan Manajemen Akademik di MAN Kuala Enok Kabupaten Indragiri Hilir dalam perspektif Total Quality Management (TQM) adalah baik . Dimana, dari analisis persentase 81,32% . Berdasarkan analisis persentase di atas, maka dapat disimpulkan bahwa Total Quality Management Berperan Dalam Meningkatkan Pelayanan Akademik di Madrasah Aliyah Negeri Kuala Enok Kabupaten Indragiri Hilir . Karena persentase tersebut terletak antara 76% - 100% yang dinyatakan baik

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.238 Sekolah Menengah Atas, SMA
Divisions: Program Pascasarjana > S2
Depositing User: Feni Marti Adhenova
Date Deposited: 16 Jan 2016 04:16
Last Modified: 16 Jan 2016 04:16
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/1142

Actions (login required)

View Item View Item