Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENINGKATAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI METODE ACTIVE KNOWLEDGE SHARING DI KELAS V SDN 003 PASIR BONGKAL KECAMATAN SEI LALA KABUPATEN INHU

Ro'aidah (2010) PENINGKATAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI METODE ACTIVE KNOWLEDGE SHARING DI KELAS V SDN 003 PASIR BONGKAL KECAMATAN SEI LALA KABUPATEN INHU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2010_201039PAI.pdf

Download (255kB) | Preview

Abstract

Pendidikan merupakan masalah yang sangat penting dalam kehidupan manusia, dimana pendidikan dan manusia merupakan dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Tanpa adanya pendidikan manusia tidak akan tumbuh dan berkembang dengan baik sebagaimana yang diungkapkan oleh seorang tokoh pendidikan yaitu Langeveld yang mengatakan bahwa manusia merupakan hewan atau makhluk yang harus dididik, maka pendidikan mutlak untuk menjadi manusia yang berbudaya. Pendidikan yang dilaksanakan oleh guru harus relevan dengan kebutuhan siswa baik dipandang dari kebutuhan siswa sebagai individu maupun dipandang dari kebutuhan siswa sebagai individu maupun dipandang dari siswa sebagai anggota masyarakat. Sehingga tujuan pendidikan yang hendak dicapai dapat berjalan dengan baik dan sempurna sesuai dengan tujuan pendidikan nasional. Pada studi pendahuluan penulis menemukan gejala-gejala sebagai berikut : 1. Adanya sebagian siswa yang acuh tak acuh dalam belajar. 2. Adanya sebagian siswa yang kurang mampu bertanya apabila tidak memahami pelajaran PAI. 3. Adanya sebagian siswa yang enggan menjawab pertanyaan yang diajukan oleh guru mata pelajaran PAI. 4. Ada sebagian siswa yang tidak mau memberikan jawaban kepada temannya atas pertanyaan guru kepada siswa. 5. Ada siswa yang enggan disuruh berjalan keliling untuk mencari teman yang dianggap bisa membantu dia Berdasarkan gejala-gejala yang dipaparkan di atas, maka penulis tertarik untuk mengadakan penelitian dengan judul: Peningkatan Keaktifan Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam melalui Metode Active Knowledge Sharing di Kelas V SDN 003 Pasir Bongkal Kecamatan Sei Lala Kabupaten Inhu. Setelah penulis melakukan penelitian tindakan kelas dengan tiga siklus yakni satu kali sebelum tindakan dan dua kali tindakan. Dari hasil penelitian sebelum tindakan penulis mendapatkan hasil bahwa aktivitas siswa dalam belajar pendidikan agama Islam tidak aktif. Adapun yang penulis dapat dari hasil penelitian sebelum tindakan adalah 45.83%. kemudian penulis melakukan tindakan I dengan menggunakan metode Active Knowledge Sharing. Dari pelaksanaan tersebut penulis mendapatkan hasil 61.45%. kemudian peneliti melakukan tindakan yang ke dua, dimana hasil penelitian yang peneliti dapat adalah 72.91, dan termasuk dalam kategori Aktif

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 372 Pendidikan Dasar > 372.2 Sekolah Dasar, SD
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 30 Aug 2017 07:49
Last Modified: 30 Aug 2017 07:49
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/10919

Actions (login required)

View Item View Item