Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

FAKTOR-FAKTOR YANG MENENTUKAN STRATEGI RRI PRO 1 PEKANBARU DALAM MEMPERLUAS SEGMEN PENDENGAR

Suryadi (2011) FAKTOR-FAKTOR YANG MENENTUKAN STRATEGI RRI PRO 1 PEKANBARU DALAM MEMPERLUAS SEGMEN PENDENGAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2011_201131.pdf

Download (371kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di kantor lembaga penyiaran publik (LPP) RRI Pro 1 Pekanbaru. Ketertarikan melakukan penelitian ini dilatarbelakangi mengingat banyaknya radio saat ini sehingga timbul permasalahan bagi RRI Pro 1 tentang bagaimana strategi RRI Pro 1 Pekanbaru dalam memperluas segmen pendengar. Tujuan penelitian ini bermaksud untuk mengetahui strategi RRI Pro 1 Pekanbaru dalam memperluas segmen pendengar. Tentunya berbagai hubungannya dengan strategi dan determinan yang menentukan strategi oleh RRI Pro 1 Pekanbaru agar tetap eksis dalam kancah dunia media. Dalam penelitian ini metode yang digunakan penulis adalah deskriptif kualitatif dengan sumber yaitu data primer dan data sekunder. Data primer adalah wawancara penulis dengan kepala beberapa pimpinan RRI Pekanbaru, sedangkan data sekunder adalah dokumentasi yang penulis dapatkan melaui arsip-arisp ataupun buku-buku yang berhubungan dengan permasalahan yang penulis teliti. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini ialah terungkapnya tentang penjelasan mengenai strategi RRI Pro 1 Pekanbaru dalam memperluas segmen pendengar. Tentunya pula akan dapat dipahami bahwa terdapat kompleksitas tersendiri dalam strategi yang banyak melibatkan determinan yang menentukan strategi. Determinan yang menentukan strategi diantaranya berhubungan dengan tujuan dan sasaran, lingkungan (internal-eksternal), kemampuan internal, komunikasi, pembuat strategi, dan komunikasi. Hal ini terungkap juga mengenai peran kepemimpinan dalam menentukan strategi memperluas segmen pendengar. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa strategi RRI Pro 1 Pekanbaru dalam memperluas segmen pendengar mempunyai determinan yang menentukan strategi yang tentunya dibarengi oleh peran kepemimpinan yang menentukan arah strategi. Dengan memperhatikan determinan yang menentukan strategi dengan sendirinya akan melahirkan strategi jitu dalam menentukan perluasan segmen pendengar yang tentunya dalam mempertahankan eksistensi RRI Pro 1 Pekanbaru.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 700 Kesenian, Hiburan dan Olahraga
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Feni Marti Adhenova
Date Deposited: 15 Jan 2016 07:17
Last Modified: 15 Jan 2016 07:17
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/1067

Actions (login required)

View Item View Item