Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLIKASI KAFA’AH DALAM MEMBENTUK KELUARGA SAKINAH DITINJAU DARI MAQASID AL-SYARI’AH

PAISAL, - (2025) IMPLIKASI KAFA’AH DALAM MEMBENTUK KELUARGA SAKINAH DITINJAU DARI MAQASID AL-SYARI’AH. Disertasi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN DISERTASI KECUALI BAB IV.pdf

Download (9MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK Paisal (2025): Implikasi Kafa’ah Dalam Membentuk Keluarga Sakinah Ditinjau Dari Maqasid Al-Syari‟ah Kafā‟ah adalah penyesuaian dapat juga penyelarasan perihal antara pasangan lelaki dengan perempuan pra pernikahan, sederajat martabat, sebanding pada tingkat sosial, agama, moral, serta harta. Pada akhirnya pusat Kafā‟ah merupakan keselarasan, kecocokan, serta keharmonisan, sedangkan yang utama adalah agama dan akhlak. Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah; 1) Bagaimana Urgensi Kafa‟ah dalam Penikahan? 2) Bagaimana Batasan kafaah dalam realitas perkawinan di Indonesia (Riau, atau Pakanbaru);3) Bagaimanakah Konsep Keluarga Sakinah dalam Pernikahan menurut Hukum Islam?; 4) Bagaimana Implikasi Kafa‟ah Dalam Membentuk Keluarga Sakinah ditijau dari Maqasid Al- Syari‟ah?. Adapun Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah 1) Untuk Mengetahui Bagaimana Urgensi Kafa‟ah dalam Penikahan; 2) Untuk Mengetahui Bagaimana Batasan kafaah dalam realitas perkawinan di Indonesia (Riau, atau Pakanbaru);3) Bagaimana Konsep Keluarga Sakinah dalam Pernikahan menurut Hukum Islam; 4) Untuk Mengetahui Bagaimana Implikasi Kafa‟ah Dalam Membentuk Keluarga Sakinah ditijau dari Maqasid Al-Syari‟ah. Penelitian ini adalah Penelitian ini adalah jenis penelitian kepustakaan (library research), yaitu penelitian yang menggunakan bahan-bahan tertulis. Adapun sumber data dalam penelitian ini dapat dibagi menjadi sumber primer dan sumber sekunder. Teknik Pengumpulan adalah Survey Kepustakaan, Telaah Pustaka. Adapun teknik Analisis Data, yaitu Induktif, Deduktif. Adapun Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Urgensi Kafa‟ah dalam Pernikahan merupakan bagian hukum perkawinan yang dijelaskan secara ekplisit dalam beberapa dalil Alquran dan hadis. Tujuan akhir dari persoalan Kafā‟ah adalah agar terciptanya keserasian dalam urusan agama, terdapat satu pemahaman dalam membangun keluarga yang sakinah dan bahagi. Batasan kafaah dalam realitas perkawinan di Indonesia (Riau, atau Pakanbaru dalam pernikahan ditinjau berdasarkan nilai normatif dan yuridis. Indonesia memiliki perundang-undangan perkawinan, namun masalah kafâ‟ah hanya disebutkan dalam Kompilasi Hukum Islam (KHI), pada pembahasan pencegahan perkawinan. Sebagaimana disebutkan sebelumnya, dalam pasal 61 dijelaskan bahwa “tidak sekufu tidak dapat dijadikan alasan untuk mencegah perkawinan, kecuali tidak sekufu karena perbedaan agama atau ikhtilâfu al dîn”. Keluarga Sakinah adalah keluarga yang dibentuk berdasarkan perkawinan yang sah, mampu memberikan kasih sayang kepada anggota keluarganya sehingga mereka memiliki rasa aman, tentram, damai serta bahagia dalam mengusahakan tercapainya kesejahteraan dunia akhirat. Posisi Kafa‟ah Dalam Membentuk Keluarga Sakinah ditijau dari Maqasid Al-Syari‟ah, Maqasid al-syari‟ah dalam pernikahan yaitu menghindarkan diri dari perzinaan, menjaga garis keturunan (hifz al-nasl), menjaga manusia dari dekadensi akhlak dan mewujudkan ketenagan jiwa. Selain itu sebuah keluarga juga memiliki fungsi sebagai, fungsi keagamaan, fungsi sosial budaya, fungsi cinta kasih, fungsi perlindungan, fungsi reproduksi dan fungsi pendidikan dan sosialisasi. Kata kunci : Kafa’ah, Keluarga Sakinah, Maqasid Al-Syari‟ah

Item Type: Thesis (Disertasi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSYAMRUDDIN NASUTION, -2023035801syamruddinnst@gmail.com
Thesis advisorHENDRI SAYUTI, -2029087001hendri.sayuti@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Program Pascasarjana > S3 > Hukum Keluarga
Depositing User: pps -
Date Deposited: 21 Apr 2025 02:32
Last Modified: 21 Apr 2025 02:32
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/87550

Actions (login required)

View Item View Item