AFNI LELI HASIBUAN, - (2024) PERAN KONSELOR DALAM MENGATASI DEPRESI MELALUI TEKNIK SELF CONTROL PADA KLIEN DI RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB V.pdf Download (3MB) | Preview |
|
![]() |
Text (BAB V)
BAB V PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK Afni Leli Hasibuan (2024) : Peran Konselor dalam Mengatasi Depresi melalui Teknik Self Kontrol pada Klien di Rumah Sakit Jiwa Tampan Pekanbaru. Depresi merupakan satu masa terganggunya fungsi manusia yang berkaitan dengan alam perasaan yang sedih dan gejala penyertanya, depresi sendiri adalah suatu kondisi dimana seseorang yang mengalami emosional yang ditandai dengan adanya kesedihan dan perasaan yang tidak berarti dan memiliki rasa bersalah, menjauhkan diri dari lingkungan, kehilangan selera makan, tidak bisa tidur dengan tenang dan mengalami kegelisahan. Dalam penelitian ini peneliti membahas bagaimana peran konseling dapat mengatasi depresi yang dimana ada peran konselor yang sangat penting dalam membantu dan mengatasi masalah klien yang mengalami depresi. Depresi biasanya ditimbulkan oleh: rasa-rasa inferior, sakit hati yang mendalam, kekecewaan-kekecewaan hebat, kecemasan-kecemasan, penyalahan-diri sendiri dan trauma-trauma psikis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran konselor dalam mengatasi depresi melalui teknik self kontrol pada klien di rumah sakit jiwa tampan Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Informan penelitian ini adalah 1 orang konselor, 3 orang klien. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode pengamatan (observasi), wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini ialah Peran konselor dalam mengatasi depresi melalui teknik self control pada klien di Rumah Sakit Jiwa Tampan dilakukan dengan program kekeluargaan, dimana program tidak diberikan langsung oleh konselor, tetapi dengan memberikan tugas yang berhubungan dengan kegiatan sehari-hari yang mengharuskan mereka untuk saling mengingatkan. Pada aspek pola pikir dan persepsi (Cognitif control) klien sudah bisa mengubah pola pikir ke arah yang lebih positif dan mengubah persepsi diri menjadi lebih baik dan pada aspek mengambil keputusan (Decisional Control, klien sudah mampu mengambil keputusan dengan baik dengan pertimbangan yang baik tanpa meminta bantuan atau pendapat dari orang lain. Kata Kunci : Konselor, self control,depresi,konseling
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam | ||||||||
Depositing User: | fdk - | ||||||||
Date Deposited: | 09 Jan 2025 02:15 | ||||||||
Last Modified: | 09 Jan 2025 02:15 | ||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/85288 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |