ZULFA, - (2024) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) MATEMATIKA BERBASIS CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERINTEGRASI NILAI KEISLAMAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
||
|
Text
SKRIPSI ZULFA.pdf Download (20MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Zulfa, (2024) Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Matematika Berbasis Contextual Teaching and Learning (CTL) Terintegrasi Nilai Keislaman Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan Lembar Kerja Siswa (LKS) matematika berbasis contextual teaching and learning (CTL) terintegrasi nilai keislaman yang memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif pada materi bangun ruang sisi datar. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil analisis kinerja dan analisis kebutuhan sehingga diperoleh bahwa dibutuhkan bahan ajar yang dapat membuat siswa aktif dalam belajar dan membantu siswa dalam menemukan konsep pada materi yang dipelajari, terutama pada materi yang dekat dengan kehidupan siswa yaitu bangun ruang sisi datar. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Penelitian ini dilakukan di MTs Fadhilah Pekanbaru. Subjek penelitian ini adalah validator ahli instrumen penelitian, validator ahli teknologi pendidikan, validator ahli materi pembelajaran, dan siswa kelas VIIIC MTs Fadhilah Pekanbaru. Objek penelitian ini adalah LKS matematika berbasis CTL terintegrasi nilai keislaman pada bangun ruang sisi datar. Instrumen pengumpulan data berupa angket dan soal tes. Data yang diperoleh dianalisis dengan teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan uji validitas, LKS matematika berbasis CTL terintegrasi nilai keislaman dinyatakan sangat valid dengan persentase tingkat kevalidan 84,56%. Sementara berdasarkan hasil uji praktikalitas, diperoleh bahwa LKS berbasis CTL terintegrasi nilai keislaman dinyatakan sangat praktis dengan persentase tingkat kepraktisan 84,36%. Berdasarkan hasil post test diperoleh nilai t_hitung sebesar 2,72 dan nilai t_tabel sebesar 1,73, maka t_hitung> t_tabel atau 2,72 >1,73, sehingga H_(a )diterima dan H_0 ditolak. Artinya nilai rata-rata hasil belajar matematika siswa yang menggunakan LKS lebih dari 75 (KKM). Dari hasil tersebut diketahui bahwa LKS berbasis contextual teaching and learning (CTL) terintegrasi nilai keislaman yang dikembangkan ini telah valid, praktis, dan efektif untuk digunakan dalam pembelajaran. Kata Kunci : Pengembangan, Lembar Kerja Siswa (LKS), Model Contextual Teaching and Learning (CTL), Integrasi Nilai Keislaman, Bangun Ruang Sisi Datar
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika | ||||||||
Depositing User: | ftk - | ||||||||
Date Deposited: | 17 Jul 2024 06:34 | ||||||||
Last Modified: | 17 Jul 2024 06:34 | ||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/82122 |
Actions (login required)
View Item |