Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENERAPAN ALGORITMA FUZZY C-MEANS UNTUK KLASTERISASI CUSTOMER LIFETIME VALUE MENGGUNAKAN MODEL LRFMD

INDAH RAMADHANI, - (2024) PENERAPAN ALGORITMA FUZZY C-MEANS UNTUK KLASTERISASI CUSTOMER LIFETIME VALUE MENGGUNAKAN MODEL LRFMD. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

This is the latest version of this item.

[img]
Preview
Text
Laporan_TA_Indah Ramadhani.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

PT. X adalah perusahaan retail yang bergerak pada bidang percetakan. Perusahaan belum membedakan antara informasi mengenai pelanggan yang menguntungkan dengan yang tidak menguntungkan bagi perusahaan. Data transaksi hanya digunakan sebagai informasi laba rugi sehingga tidak mengetahui karakteristik pelanggan yang mereka miliki. Selain itu, kurang luasnya jasa pelayanan pada kategori merchandise menjadi salah satu alasan pendapatan perusahaan belum mencapai target yang telah ditetapkan. Saat ini perusahaan sudah membuka layanan tambahan bidang merchandise tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi segmentasi pelanggan serta menganalisis karakteristik dan memberikan usulan strategi yang akan disampaikan kepada pihak PT. X. Loyalitas dan karakteristik pelanggan memiliki dampak yang signifikan pada suatu perusahaan. Untuk mengidentifikasi pelanggan yang menunjukkan loyalitas terhadap perusahaan, digunakan algoritma Fuzzy C-Means untuk melakukan pengelompokan, dengan menggunakan Davies Bouldin Index (DBI) untuk mengevaluasi hasil pengelompokan. Model yang digunakan sesuai dengan prinsip Length, Recency, Frequency, Monetary dan Diversity (LRFMD) untuk mengkategorikan pola pembelian. Dengan menganalisis variabel LRFMD, dapat dikenali pelanggan yang loyal terhadap perusahaan dan yang tidak. Penelitian ini menghasilkan 6 cluster dengan cluster terbaik atau supestar customer terdapat pada cluster 6 , pelanggan dengan nilai terbaik kedua atau golden customer yaitu cluster 2, pelanggan dengan nilai rata-rata atau typical customer yaitu cluster 4 dan 5 dan cluster paling rendah atau dormant customer terdapat pada cluster 3.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorM. AFDAL, -2028038801m.afdal@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 10 Jul 2024 04:38
Last Modified: 10 Jul 2024 04:38
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/81302

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item