Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY PT PERKEBUNAN NUSANTARA V MELALUI PROGRAM PENDANAAN USAHA MIKRO DAN USAHA KECIL

Amru Taufan, Amru (2024) IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY PT PERKEBUNAN NUSANTARA V MELALUI PROGRAM PENDANAAN USAHA MIKRO DAN USAHA KECIL. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (586kB)

Abstract

PT Perkebunan Nusantara V merupakan Perusahaan perkebunan sawit milik negara yang bergerak di bidang agroindustri kelapa sawit dan karet. PTPN V berkantor pusat di Pekanbaru, Riau. Kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan kewajiban bagi perusahaan dalam kepedulian terhadap masyarakat sekitar. PT Perkebunan Nusantara V mengimplementasikan Corporate Social Responsibility ( CSR) dalam bentuk pemberdayaan masyarakat melalui Program Pendanaan Usaha Mikro dan Usaha Kecil. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana pelaksanaan Corporate Social Responsibility (CSR) PT Perkebunan Nusantara V melalui program ini. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif sebagai upaya untuk menemukan fakta dengan interpretasi yang tepat. Teori stakeholder dan konsep dari Wibisono (2007) menjadi landasan utama dalam analisis ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi Corporate Social Responsibility (CSR) PT Perkebunan Nusantara V melalui Program Pendanaan Usaha Mikro dan Usaha Kecil efektif dalam memberdayakan ekonomi lokal dan memperkuat hubungan harmonis dengan masyarakat setempat. Program ini juga mendukung strategi bisnis yang berkelanjutan dan meningkatkan citra perusahaan. Implementasi Corporate Social Responsibility (CSR) PT Perkebunan Nusantara V mencakup perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan pelaporan. Pada tahap perencanaan, perusahaan menetapkan kebijakan dan kerangka kerja yang jelas, melibatkan berbagai stakeholder, dan memastikan program dirancang secara komprehensif dan terstruktur. Tahap pelaksanaan dilakukan sesuai dengan Peraturan Menteri BUMN, mencakup pemberian pinjaman dan modal usaha, serta pelatihan dan bimbingan bagi penerima manfaat. Evaluasi dilakukan secara sistematis untuk menilai efektivitas program dan memperbaiki aspek yang diperlukan. Pelaporan dilakukan untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFebby Amelia Trisakti2013029402UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Corporate Social Responsibility, Program Pendanaan Usaha Mikro dan Usaha Kecil
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 11 Jul 2024 04:15
Last Modified: 11 Jul 2024 04:16
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/81244

Actions (login required)

View Item View Item