Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

EVALUASI KEBIJAKAN PROGRAM SEKOLAH SAHABAT KELUARGA DI SMAN 7 PEKANBARU

TRI WULANDARI, - (2024) EVALUASI KEBIJAKAN PROGRAM SEKOLAH SAHABAT KELUARGA DI SMAN 7 PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP TANPA BAB V TRI WULANDARI.pdf

Download (4MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V HASIL PENELITIAN TRI WULANDARI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di SMAN 7 Pekanbaru. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana evaluasi kebijakan program sekolah sahabat keluarga di SMAN 7 Pekanbaru dan apa saja hambatan serta pendukung dalam pelaksanaan program sekolah sahabat keluarga di SMAN 7 Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deksriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pemilihan informan yang digunakan adalah teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan teori kriteria evaluasi kebijakan yang disampaikan oleh William Dunn. Pelaksanaan program sekolah sahabat keluarga hendaknya mampu memenuhi kriteria yaitu efektivitas, efisiensi, kecukupan, pemerataan, resposivitas dan ketepatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan program sekolah sahabat keluarga di SMAN 7 Pekanbaru belum sepenuhnya berjalan dengan baik dan optimal karena belum sepenuhnya terlaksana sosialisasi yang dilakukan untuk meningkatkan pemahaman orang tua, masyarakat dan siswa, jadwal pelaksanaan yang belum menyesuaikan waktu orang tua dan masyarakat serta hasil pelaksanaan program yang belum berjalan dengan baik karena sekolah berupaya memperbaiki dalam hal ini mendidik dan membentuk karakter peserta didik. Faktor penghambatnya yaitu kurangnya feedback setelah pelaksanaan kegiatan, pergantian kepemimpinan, keterbatasan waktu orang tua dan masyarakat, ketidakpahaman dan kurangnya pengetahuan masyarakat dan orang tua serta tumpang tindih program yang dimiliki oleh sekolah. Sedangkan faktor pendukung dari pelaksanaan program ini yaitu sumber daya manusia yang mendukung, sarana dan prasarana yang memadai serta ketersediaan anggaran. Kata Kunci : Evaluasi, Kebijakan, Program Sekolah Sahabat Keluarga

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAFRIZAL2019046901afrizal.msi@uin-suska.ac.id
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 350 Administrasi Negara, Ilmu Kemiliteran > 351 Administrasi Negara
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 01 Jul 2024 07:31
Last Modified: 01 Jul 2024 07:31
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/80207

Actions (login required)

View Item View Item