Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI METODE WASPAS PADA SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENILAIAN KINERJA PERAWAT TERBAIK

Arya Yendri Pratama, - (2024) IMPLEMENTASI METODE WASPAS PADA SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENILAIAN KINERJA PERAWAT TERBAIK. JOURNAL OF INFORMATION SYSTEM RESEARCH (JOSH), 5 (3). pp. 795-803. ISSN 2686-228X (media online)

[img]
Preview
Text
Laporan Skripsi Arya Yendri Pratama (1).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Rumah sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang memberikan berbagai pelayanan kepada masyarakat, baik rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat. Rumah sakit sebagai lembaga pelayanan kesehatan memerlukan kinerja perawat yang optimal dalam memberikan pelayanan yang berkualitas kepada pasien. Pada rumah sakit XYZ penilaian dan perhitungan masih dilakukan secara manual, sering mengalami kesulitan karena dalam melakukan penilaian semua perhitungan data dilakukan satu per satu sehingga berdampak besar terjadinya kesalahan dan menghabiskan waktu yang cukup lama dalam memperoleh hasil keputusan serta sulit melakukan perangkingan disebabkan formulir penilaian yang sering tercecer. Terdapat 14 kriteria dalam melakukan penilaian kinerja perawat yaitu loyalitas/kesetiaan, prestasi kerja, tangung jawab, ketaatan/kedisiplinan, kejujuran, kerjasama, komunikasi, pengetahuan, perawat kompetensi I (PK I), perawat kompetensi II (PK II), perawat kompetensi III (PK III), kepatuhan cuci tangan di ruangan, kualitas pekerjaan yang dilaksanakan oleh yang bersangkutan, dan ketersediaan sarana & prasarana siap pakai untuk shif berikutnya. Untuk memperoleh hasil penilaian kinerja yang akurat, maka dibuatlah sistem pendukung keputusan dengan metode WASPAS. Metode WASPAS dikatakan tepat untuk memilih perawat terbaik karena melakukan pemeringkatan berdasarkan nilai kriteria yang ditentukan. Penelitian yang dilakukan diharapkan dapat membantu mendapatkan hasil yang efektif. Pada penelitian ini didapatkan hasil bahwasannya perawat terbaik pada Rumah Sakit XYZ adalah alternatif A1 dengan nilai 50.038 atas nama EET.

Item Type: Article
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFitriani Muttakin, -2012068602fitrianimuttakin@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum > 003 Sistem-sistem
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 20 Jun 2024 04:16
Last Modified: 20 Jun 2024 04:16
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/79530

Actions (login required)

View Item View Item