SYALIDATUL MARDIAH DAMANIK, - (2024) PEMANFAATAN TEPUNG CANGKANG TELUR SEBAGAI SUBSTITUSI KAPUR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KACANG TANAH (Arachis hypogaea L.) DI MEDIA GAMBUT. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.
|
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf Download (3MB) | Preview |
|
Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (589kB) |
Abstract
Cangkang telur yang mengandung 98,5% kalsium karbonat diyakini dapat menggantikan kebutuhan kapur dalam meningkatkan pH tanah gambut. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan dosis tepung cangkang telur terbaik sebagai substitusi kapur terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang tanah di media gambut. Penelitian ini telah dilaksanakan di Laboratorium Patologi, Entomologi, Mikrobiologi dan Ilmu Tanah dan lahan percobaan UARDS Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau, pada bulan September 2023 sampai Januari 2024. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) 1 faktor dengan 5 perlakuan yang diulang sebanyak 4 kali. Parameter yang diamati adalah pH tanah, tinggi tanaman, jumlah polong per tanaman, berat basah polong per tanaman, berat kering polong per tanaman, jumlah biji per tanaman, berat basah brangkasan per tanaman dan berat kering brangkasan per tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan persentase tepung cangkang telur hingga 75% merupakan perlakuan terbaik dalam mensubstitusi CaCO , terlihat pada parameter pH tanah sebesar 4,83, berat basah brangkasan sebesar 293,10 g dan berat kering brangkasan sebesar 116,29 g. Peningkatan 75% tepung cangkang telur mampu menaikkan pH tanah, berat basah brangkasan dan berat kering brangkasan. Kata kunci: kapur pertanian, lahan gambut, pertumbuhan dan hasil, pH
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 630.7 Pendidikan Pertanian, Riset Penelitian Pertanian | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi | ||||||||||||
Depositing User: | fapertapet - | ||||||||||||
Date Deposited: | 19 Jun 2024 01:17 | ||||||||||||
Last Modified: | 19 Jun 2024 01:17 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/79221 |
Actions (login required)
View Item |