Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

APLIKASI EKSTRAK ETANOL KULIT SEMANGKA (Citrullus vulgaris) PADA KONSENTRASI DAN WAKTU PENYIMPANAN YANG BERBEDA TERHADAP MUTU INTERNAL TELUR AYAM RAS

RIZMA SAFIRA, - (2024) APLIKASI EKSTRAK ETANOL KULIT SEMANGKA (Citrullus vulgaris) PADA KONSENTRASI DAN WAKTU PENYIMPANAN YANG BERBEDA TERHADAP MUTU INTERNAL TELUR AYAM RAS. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (803kB)

Abstract

APLIKASI EKSTRAK ETANOL KULIT SEMANGKA (Citrullus vulgaris) PADA KONSENTRASI DAN WAKTU PENYIMPANAN YANG BERBEDA TERHADAP MUTU INTERNAL TELUR AYAM RAS Rizma Safira (11781201684) Di bawah bimbingan Eniza Saleh dan Arsyadi Ali INTISARI Kulit semangka merupakan lapisan terluar pada semangka yang dapat dikupas. Kandungan tannin pada kulit semangka yakni 1,470 g/mL merupakan yang tertinggi dibandingkan dengan biji semangka dan pulpa masing-masing yakni 0,400 g/mL dan 0,030 g/mL. Tanin merupakan zat organik yang sangat kompleks dan terdiri dari senyawa fenolik. Jika melakukan perendaman telur dengan ekstrak kulit semangka, tannin pada kulit semangka ini akan bereaksi dengan protein yang terdapat pada kulit telur yang mempunyai sifat menyerupai kolagen kulit hewan sehingga terjadi penyamakan kulit berupa endapan yang dapat menutup pori-pori kulit telur terhadap gas dan udara, penguapan air serta hilangnya karbon-dioksida pada kulit telur. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas internal telur ayam ras dengan penyimpanan yang berbeda menggunakan ekstrak kulit semangka ditinjau dari penurunan bobot telur, indeks kuning telur, indeks putih telur dan pH. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial 4 x 4 dengan 5 ulangan. Faktor A rasio konsentrasi ekstrak kulit semangka yaitu 0%, 10%, 20%, dan 30% dan Faktor B lama penyimpanan yaitu 1, 10, 20 dan 30 hari. Data dianalisis secara statistis dengan analisis sidik ragam dan uji lanjut DMRT. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ekstrak kulit semangka (Citrullus vulgaris) tidak dapat mempertahankan kualitas internal telur ayam ras sampai minggu keempat. Faktor A dan faktor B berpengaruh nyata terhadap penurunan bobot telur, indeks putih telur (IPT), dan pH. Dapat disimpulkan bahwa terjadi interaksi antara kedua faktor konsentrasi dan lama penyimpanan (A dan B) dalam indeks puith telur, indeks kuning telur dan pH. Perlakuan terbaik pada penelitian ini adalah perlakuan A4B1 (konsentrasi ekstrak 30%, lama penyimpanan 1 hari) ditinjau dari indeks kuning telur, A3B1 (konsentrasi ekstrak 20%, lama penyimpanan 1 hari) ditinjau dari indeks putih telur, A4B2, A2B4 (konsentrasi ekstrak 30% dan konsentrasi 20%, lama penyimpanan 10 dan 30 hari) ditinjau dari pH telur. Kata Kunci :

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorEniza Saleh, -0006095908eniza_saleh@yahoo.com
Thesis advisorDr. Arsyadi Ali. S.Pt.. M.Agr.Sc, -2006077101arsyadi.ali@uin-suska.ac.id
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 03 Jun 2024 04:25
Last Modified: 03 Jun 2024 04:25
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/78825

Actions (login required)

View Item View Item