Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

EVALUASI KINERJA PERGURUAN TINGGI MENGGUNAKAN METODE SMART SYSTEM

ANDES ADRIYAN, - EVALUASI KINERJA PERGURUAN TINGGI MENGGUNAKAN METODE SMART SYSTEM. https://ejournal.unisi.ac.id/index.php/jupel.

[img]
Preview
Text
JURNAL REPSO ANDES.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Evaluasi serta peningkatan prestasi perguruan tinggi menjadi suatu kebutuhan mendesak untuk menghadapi era globalisasi, sehingga institusi tersebut dapat meneruskan eksistensinya dan mengalami perkembangan yang signifikan. Maka dari itu, Fakultas Sains dan Teknologi (FST) memiliki tanggung jawab untuk melakukan perbaikan internal dan merancang kembali pengelolaan organisasinya guna meningkatkan sistem pendidikan yang dilaksanakan secara berkelanjutan, baik dari segi internal maupun eksternal. Maksud dari penelitian ini adalah untuk memahami bagaimana evaluasi kinerja dapat meningkatkan kinerja secara keseluruhan. Metode yang digunakan piramida kinerja SMART System, AHP, OMAX, dan analisis KPI berdasarkan traffic light system. Hasil penelitian menunjukkan adanya 49 KPI sebagai indikator pengukuran kinerja, di mana performansi mencapai 4 KPI dalam kategori hijau, 35 KPI dalam kategori kuning, dan 10 KPI dalam kategori merah. Perlu dilakukan perbaikan segera terhadap pencapaian performansi kategori merah agar mencapai target yang ditetapkan. Secara keseluruhan, performansi perguruan tinggi, dihitung dengan menggunakan OMAX sebesar 4,47, menunjukkan bahwa performansi belum mencapai target yang diinginkan. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi landasan evaluasi bagi Fakultas Sains dan Teknologi dalam meningkatkan kinerjanya. Keywords: Pengukuran Kinerja, SMART System, AHP, OMAX, Traffic Light System

Item Type: Article
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Industri
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 18 Jan 2024 05:37
Last Modified: 18 Jan 2024 05:37
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/77266

Actions (login required)

View Item View Item