Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KUALITAS SEMEN CAIR SAPI BALI DENGAN METODE PENGENCERAN DAN DOSIS INSEMINASI BUATAN YANG BERBEDA SEBAGAI DASAR UNTUK PRESERVASI

ARI ANANDA YUSMAN, - (2023) KUALITAS SEMEN CAIR SAPI BALI DENGAN METODE PENGENCERAN DAN DOSIS INSEMINASI BUATAN YANG BERBEDA SEBAGAI DASAR UNTUK PRESERVASI. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.

[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (413kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (36MB) | Preview

Abstract

Optimalisasi pemanfaatan teknologi Inseminasi Buatan (IB) merupakan salah satu program yang diupayakan pemerintah dalam mewujudkan peningkatan populasi ternak. Perkawinan melalui metode IB menggunakan semen ternak pejantan yang telah diproses melalui tahapan pengenceran dan dikemas menggunakan straw baik berupa semen cair maupun beku. Penelitian bertujuan untuk melihat interaksi antara metode pengenceran dan dosis IB terhadap kualitas semen cair sapi Bali sebagai dasar untuk preservasi. Penelitian dilakukan pada bulan Februari sampai Bulan Maret di UPT Inseminasi Buatan Ternak Tenayan Raya. Penelitian menggunakan eksperimen dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola Faktorial 2x3x4 ulangan. Faktor A (Metode pengenceran) terdiri dari Faktor A1 tanpa menghitung volume straw; A2 menghitung volume straw dan Faktor B (Dosis IB) terdari dari B1 = 1 x 10 mL; B4 = 2,5 x 10 7 mL; B5 = 3 x 10 7 7 mL; B2 = 1,5 x 10 7 mL; B3 = 2 x 10 mL. Peubah yang diamati pada penelitian ini meliputi kualitas semen cair sapi Bali yang meliputi motilitas, persentase hidup, gerak individu dan abnormalitas. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat interaksi (P>0,05) antara metode pengenceran dengan dosis IB semen cair sapi Bali pada pengamatan nilai motilitas, persentase hidup, gerak individu dan abnormalitas, namun pada metode pengenceran berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap kualitas (motilitas, persentase hidup, gerak individu dan abnormalitas) semen cair sapi Bali, tapi tidak dengan dosis IB. Dapat disimpulkan bahwa nilai motilitas, persentase hidup, dan abnormalitas semen cair sapi Bali pada metode pengenceran dan dosis IB yang berbeda berada pada kisaran normal Kata Kunci : sapi Bali, kualitas semen, preservasi, metode pengenceran, dosis IB

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 17 Nov 2023 06:41
Last Modified: 17 Nov 2023 06:41
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/75767

Actions (login required)

View Item View Item