Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH PENGALAMAN DAN PELATIHAN KERJA TERHADAP KINERJA GURU DI YAYASAN RAUDHATUL ATHFAL SE-KECAMATAN PINGGIR

MISKA SUNDARI, MSND (2023) PENGARUH PENGALAMAN DAN PELATIHAN KERJA TERHADAP KINERJA GURU DI YAYASAN RAUDHATUL ATHFAL SE-KECAMATAN PINGGIR. Thesis thesis, UIN Suska Riau.

[img] Text
TESIS MISKA SUNDARI_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
TESIS MISKA SUNDARI_TANPA BAB IV.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi untuk tercapainya tujuan sebuah yayasan pendidikan, maka yayasan harus meningkatkan produktivitas kinerja gurunya. Salah satu caranya yaitu mempertimbangkan pengalaman kerja yang dimiliki setiap guru dan melakukan pelatihan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengalaman dan pelatihan kerja terhadap kinerja guru di Yayasan Raudhatul Athfal (RA) seKecamatan Pinggir secara simultan maupun parsial. Populasi dalam penelitian ini adalah para guru yang mengajar di Yayasan Raudhatul Athfal (RA) se-Kecamatan Pinggir sebanyak 78 orang dan sampel ditarik menggunakan teknik slovin sehingga didapatlah total sampel sebanyak 65 orang.Variabel penelitian ini diuji menggunakan uji prasyarat analisis, regresi linier berganda, uji koefisien determinan, uji signifikan simultan, dan uji signifikan parsial. Hasil penelitian yang didapat, yaitu pengalaman dan pelatihan kerja sama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru baik secara simultan maupun parsial. Pengalaman dan pelatihan kerja mempengaruhi kinerja guru sebesar 94,8%. Selanjutnya, untuk dimensi atau indikator dari variabel X sama-sama dominan memberikan konstribusi pada variabel Y, akan tetapi untuk variabel X2 (pelatihan kerja) lebih dominan dengan konstribusi nilai sebesar 0.838 atau 83,8%, dan variabel X1 (pengalaman kerja) menyusul dengan konstribusi nilai sebasar 0.395 atau 39,5%.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: pps -
Date Deposited: 12 Oct 2023 08:13
Last Modified: 12 Oct 2023 08:13
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/75457

Actions (login required)

View Item View Item