Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KOMPETENSI GURU BAHASA ARAB DI MADRASAH TSANAWIYAH (MTS) DI PEKANBARU (STUDI ANALISIS DESKRIPTIF TENTANG KOMPETENSI GURU BAHASA ARAB DI MTS AN-NAJAH DAN MTS MASMUR PEKANBARU, RIAU)

WILLY HAMDANI AKBAR, - (2023) KOMPETENSI GURU BAHASA ARAB DI MADRASAH TSANAWIYAH (MTS) DI PEKANBARU (STUDI ANALISIS DESKRIPTIF TENTANG KOMPETENSI GURU BAHASA ARAB DI MTS AN-NAJAH DAN MTS MASMUR PEKANBARU, RIAU). Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
TESIS WILLY HAMDANI AKBAR.pdf

Download (7MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Willy Hamdani Akbar (2023) : Kompetensi Guru Bahasa Arab Di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Di Pekanbaru (Studi Analisis Deskriptif Tentang Kompetensi Guru Bahasa Arab Di MTs An-Najah dan MTs MASMUR Pekanbaru, Riau) Penelitian bertujuan untuk mengetahui tentang kompetensi guru bahasa arab di MTs An- Najah dan MTs MASMUR Pekanbaru. Dan untuk mengumpulkan data, peneliti menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Dan masing-masing data yang terkumpul dianalisis dengan analisis deskriptif, yaitu analisis yang menggunakan kata majemuk dalam kalimat yang diperluas. Hasil dari penelitian ini adalah : kompetensi pedagogik guru bahasa Arab di MTs An-Najah dan MTs MASMUR Pekanbaru tergolong sedang karena tidak cukup dalam penggunaan teknologi karena keterbatasan sarana madrasah. Adapun kompetensi kepribadian guru bahasa Arab di MTs An-Najah dan MTs MASMUR Pekanbaru sudah mencukupi kelima aspek kompetensi sosial. Adapun kompetensi sosial guru bahasa Arab di MTs An-Najah masih tergolong sedang karena masih cara berbicara guru bahasa arab masih belum teratur sehingga masih terjadi kesalahpahaman, sedangkan MTs MASMUR Pekanbaru sudah bagus karena sudah mencukupi 4 aspek kompetensi sosial. kompetensi profesional guru bahasa Arab di MTs An-Najah dan MTs MASMUR Pekanbaru sudah mencukupi 5 aspek kompetensi profesional. Kata Kunci : Kompetensi guru bahasa arab, MTs An-Najah dan MTs MASMUR Pekanbaru

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: pps -
Date Deposited: 23 Jul 2023 08:11
Last Modified: 23 Jul 2023 08:11
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74625

Actions (login required)

View Item View Item