Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Evaluasi Usability Pada Sistem Informasi Beasiswa Menggunakan Metode Heuristic Evaluation dan Think Aloud

Riska Ayuni, -- (2023) Evaluasi Usability Pada Sistem Informasi Beasiswa Menggunakan Metode Heuristic Evaluation dan Think Aloud. Evaluasi Usability Pada Sistem Informasi Beasiswa Menggunakan Metode Heuristic Evaluation dan Think Aloud, Vol 3 (No 6). Hal 737-745. ISSN ISSN 2723-3898 (Media Online) (Submitted)

[img]
Preview
Text
Riska Ayuni.pdf

Download (23MB) | Preview

Abstract

Sistem informasi beasiswa perlu merangkup beberapa aspek agar selalu dapat menjaga keunggulan kualitas penggunaan dan informasi yang sudah ada, salah satunya aspek usability. Berdasarkan pengamatan awal yang telah dilakukan pada sistem informasi tersebut terdapat ketidakpuasaan pengguna seperti terkadang error saat dilakukan penginputan data oleh staff, inkonsistensi dalam beberapa tampilan, tidak ada menu lupa kata sandi, tidak ada informasi kontak, tidak ada menu bantuan, bagian antarmuka situs sulit dipahami. Masalah tersebut berkaitan dengan usability. Evaluasi usability dilakukan untuk mengevaluasi sistem berdasarkan tingkat efektifitas, efisiensi dan kepuasan. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi kemudahan penggunaan sistem informasi Beasiswa UIN Suska Riau. Tujuan dari evaluasi ini adalah untuk melihat seberapa mudah sistem tersebut digunakan dan untuk membuat rekomendasi tentang perbaikan yang dilakukan. Pengambilan data pada penelitian ini melalui observasi, wawancara, dan kuesioner. pada metode Heuristic evaluation metode analisis data yang digunakan adalah usability testing, dan alat pengolahan data yang digunakan adalah perangkat lunak Statistical Product Solution (SPSS) Statistics 23 dari IMB Software.dan 8 sampai 10 responden untuk Think Aloud. Untuk evaluasi penelitian ini, dua pendekatan digunakan Heuristic Evaluation dan Think Aloud. Heuristic Evaluation digunakan untuk mengevaluasi antarmuka menggunakan kuesioner heuristik, sementara Think Aloud digunakan untuk mengevaluasi penggunaan sistem informasi berdasarkan apa yang diucapkan pengguna. Pada tahap pengumpulan data Think Aloud, setiap peserta akan melakukan skenario tugas untuk memberikan kritik atau mengungkapkan masalah yang mereka alami.Hasil analisis data berhasil mengidentifikasi kesenjangan yang teridentifikasi pada sistem informasi yang dinilai dalam penelitian ini dan memberikan rekomendasi untuk perbaikan. Hasil dari Analisis Heuristic Evaluation menunjukkan bahwa sistem ini memperoleh persentase nilai sebesar 75%, yang menunjukkan tingkat kebaikan yang cukup bagi penggunanya. Namun, terdapat total 25% di mana ditemukan ketidakbaikan dalam sistem, hal itu menunjukkan bahwa sistem ini kurang baik bagi penggunanya. Kemudian, melalui analisis Think Aloud, ditemukan hingga 23 saran perbaikan untuk sistem yang dievaluasi. Penelitian selanjutnya dapat mengevaluasi lanjutan dariimplementasi rekomendasi perbaikan tersebut.

Item Type: Article
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 12 Jul 2023 03:38
Last Modified: 12 Jul 2023 03:38
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/72872

Actions (login required)

View Item View Item