Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) TERHADAP SELF CONFIDENCE SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI 2 TAMBANG

YURMANITA, - (2023) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) TERHADAP SELF CONFIDENCE SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI 2 TAMBANG. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Yurmanita, (2023): Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD (Student Teams Achievement Devision) terhadap Self Confidence Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi Di SMA Negeri 2 Tambang Penelitian ini bertujun untuk mengetahui bagaimana Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran STAD terhadap Self Confidence Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Di SMA Negeri 2 Tambang. Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Eksperiment. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa di SMA Negeri 2 Tambang. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas XI IPS 2 dan XI IPS 3. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas XI IPS 2 dan XI IPS 3. Objek dalam penelitian ini adalah model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan self confidence siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis untuk menguji hipotesis menggunakan uji Wilcoxon . berdasarkan penelitian yang telah penulis lakukan maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara model pembelajaran kooperatif tipe STAD terhadap self confidence siswa pada mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri 2 Tambang. Dibuktikan dari negative rank atau selisih (negatif) self confidence/tingkat kepercayaan diri siswa pada mata pelajaran ekonomi untuk kelas kontrol adalah 12 data negative (N) yang artinya 12 siswa mengalami penurunan tingkat kepercayaan dirinya. Mean atau rata-rata adalah sebesar 16,38, sedangkan jumlah rangking positif atau sum of ranks adalah sebesar 196,50. Sedangkan untuk positif rank (selisih) positif antara self confidence/tingkat kepercayaan diri siswa pada mata pelajaran ekonomi untuk kelas eksperimen, disini terdapat 21 data positif (N) yang artinya ke 21 siswa mengalami peningkatan self confidence/tingkat kepercayaan diri pada mata pelajaran ekonomi dari nilai kelas kontrol sebelumnya. Kata Kunci : Pembelajaran Kooperatif , Self Confidence, STAD

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 12 Jun 2023 04:54
Last Modified: 12 Jun 2023 04:54
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/71512

Actions (login required)

View Item View Item