Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PT KARYA TAMA BHAKTI MULIA DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAANMASYARAKAT DI DESA BANDUR PICAK KABUPATEN KAMPAR

SYARLAN AFANDI, - (2023) IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PT KARYA TAMA BHAKTI MULIA DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAANMASYARAKAT DI DESA BANDUR PICAK KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text (BAB IV)
BAB V PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img]
Preview
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB V.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : Syarlan Afandi NIM : 11940111420 Judul : Implementasi Corporate Social Responsibility (CSR) PT Karya Tama Bhakti Mulia Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Di Desa Bandur Picak Kabupaten Kampar Tanggungjawab Sosial adalah komitmen perseroan untuk berperan serta dalam pembangunan ekonomi berkelanjutan guna meningkatkan kualitas kehidupan dan mensejahterakan ekonomi, baik bagi perseroan sendiri, komunitas setempat dan juga masyarakat pada umumnya. Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan tanggungjawab sosial perusahaan kepada masyarakat, dalam penerapannya CSR sudah menjadi bagian terintegrasi dalam tujuan bisnis, dan dalam menetapkan kebijakan suatu perusahaan, yang mana dunia bisnis tidak hanya sebagai organisasi yang berorientasi pada profit, akan tetapi memiliki kesadaran sosial terhadap lingkungan sosial dimana perusahaan tersebut berdiri. Hal inilah yang mendorong penulis untuk melakukan penelitian di PT. Karya Tama Bhakti Mulia di Desa Bandur Picak Kabupaten Kampar Provinsi Riau.. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan menggunakan berbagai sumber data yang diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Dengan tahapan pengumpulan data, penyajian data, reduksi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah bahwa langkah awal yang dilakukan oleh PT. Karya Tama Bhakti Mulia dalam melaksanakan program CSR adalah menyiapkan Sumber Daya yaitu memilih Humas dengan kriteria yang telah ditetapkan. Humaslah yang bertanggungjawab untuk menjalankan program CSR. Adapun program yang diberikan oleh PT. Karya Tama Bhakti Mulia itu ada 2 yaitu bantuan tunai langsung yang diberikan kepada masyarakat desa Bandur Picak dan bantuan infrastruktur umum untuk pembangunan rumah ibadah. Tempat pelayanan CSR yang disediakan oleh PT. Karya Tama Bhakti Mulia berupa aula yang dibangun di desa Bandur Picak. Aula tersebut digunakan untuk tempat berkumpul masyarakat dalam pembagian dana CSR, dan juga bisa digunakan untuk kegiatan olahraga. Kata Kunci : Implementasi Corporate Social Responsibility, PT. Karya Tama Bhakti Mulia, Kesejahteraan masyarakat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 05 Jun 2023 03:40
Last Modified: 05 Jun 2023 03:40
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/71296

Actions (login required)

View Item View Item