Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

FRAKSI SERAT AMPAS TEBU YANG DIFERMENTASI DENGAN JENIS INOKULUM YANG BERBEDA

Jepri Juliantoni, - and Triani Adelina, - and Irdha Mirdhayati, - and HASBI NURDIANSYAH, - FRAKSI SERAT AMPAS TEBU YANG DIFERMENTASI DENGAN JENIS INOKULUM YANG BERBEDA.

[img]
Preview
Text
J. Nasional Tak Terakreditasi no.b (1).pdf

Download (503kB) | Preview

Abstract

Ampas tebu merupakan limbah pertanian yang dapat diolah menjadi pakan alternatif ruminansia. Pengolahan ampas tebu secara fermentasi diperlukan untuk meningkatkan kualitas nutrisi dan fisik sebagai pakan ternak salah satunya dengan menggunakan inokulum feses sapi dan EM-4 (Effective Microorganisme-4). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kandungan fraksi serat berupa Neutral Detergent Fiber (NDF), Acid Detergent Fiber (ADF), Acid Detergen Lignin (ADL), Hemiselulosa dan Selulosa yang terkandung didalam ampas tebu dengan pemberian inokulum yang berbeda. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 kali ulangan yaitu; P0 : ampas tebu tanpa penambahan inokulum (kontrol), P1 : ampas tebu + feses sapi 5%, P2 : ampas tebu + EM-4 10%, P3 : ampas tebu + feses sapi5% + E-4 10%. Parameter yang diukur adalah kualitas fisik (pH dan tekstur), NDF (%), ADF (%), ADL (%), Hemiselulosa (%) dan Selulosa (%). Data dianalisis menggunakan analisis sidik ragam (Analysis of Variance/ANOVA) dan uji lanjut dengan Duncan’s Multiple Range Test (DMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa inokulum EM-4 5%, feses sapi 10%, dan kombinasi feses sapi 5% dan EM-4 10% berpengaruh sangat nyata (P<0,01) menurunkan kandungan NDF, ADF, dan ADL. Kesimpulan penelitian penambahan inokulum kombinasi feses sapi 5% dan EM-4 10% (perlakuan P3) merupakan perlakuan terbaik karena memiliki nilai NDF, ADF, dan ADL terendah dibandingkan dengan perlakuan lainnya. Keywords: Ampas tebu, Effective Microorganisme-4, feses sapi, fraksi serat

Item Type: Article
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: Gusneli -
Date Deposited: 24 May 2023 07:19
Last Modified: 24 May 2023 07:19
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/71066

Actions (login required)

View Item View Item