Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KERAGAMAN SIFAT KUALITATIF SAPI KUANTAN MENGGUNAKAN ANALISIS KOMPONEN UTAMA

KARTIKA, - (2022) KERAGAMAN SIFAT KUALITATIF SAPI KUANTAN MENGGUNAKAN ANALISIS KOMPONEN UTAMA. Skripsi thesis, UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (966kB)

Abstract

KERAGAMAN SIFAT KUALITATIF SAPI KUANTAN MENGGUNAKAN ANALISIS KOMPONEN UTAMA Kartika (11880121786) Di bawah bimbingan Elfawati dan Muhamad Rodiallah INTISARI Sifat kualitatif adalah sifat-sifat yang umumnya dijelaskan dengan kata-kata atau gambar, misalnya warna rambut, ada tidaknya tanduk, bentuk tanduk, bentuk kepala, leher bergelambir atau tidak, pola warna dan warna kaki (kaos kaki), yang dapat dibedakan tanpa harus mengukurnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi sifat kualitatif sapi kuantan sehingga dapat diketahui keragaman dan komponen utama penciri sifat kualitatif sapi kuantan di Kabupaten Indragiri Hulu. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Februari sampai Maret 2022 di Kecamatan Rengat Barat, Kelayang dan Rakit Kulim Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau. Jumlah sampel yang diamati adalah 85 ekor sapi kuantan yang terdiri dari 69 ekor sapi betina dan 16 ekor sapi jantan serta menggunakan 40 ekor sapi bali sebagai pembanding. Data diperoleh melalui pengamatan di lapangan. Alat yang digunakan adalah alat tulis dan kamera digital. Parameter yang diamati adalah warna bulu, ada tidaknya tanduk, ada tidaknya punuk, ada tidaknya gelambir, warna rambut ujung ekor, warna sekitar mata, pusaran rambut, warna kuku dan warna moncong yang di analisis secara deskriptif menggunakan program Excel 2010 dan Analisis Komponen Utama (AKU) menggunakan program XLSTAT 2022. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar sampel sapi kuantan memiliki warna bulu cokelat keruh (34,12%), bertanduk (82,35%), tidak berpunuk (68,24%), bergelambir (97,65%), warna rambut ujung ekor hitam (97,65%), warna bulu sekitar mata putih (48,24%), pusaran rambut pada kepala dan punggung (87,06%), warna kuku hitam (98,82%) dan warna moncong hitam (100%). Hasil AKU menunjukkan bahwa karakteristik sifat kualitatif dapat digunakan untuk membedakan antar bangsa sapi dan dapat menunjukkan penciri khusus pada sapi kuantan dan sapi bali. Kata Kunci: Sapi kuantan, sifat kualitatif, Analisis Komponen Utama (AKU)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 06 Jan 2023 07:13
Last Modified: 06 Jan 2023 07:13
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/64815

Actions (login required)

View Item View Item