Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MANAJEMEN PRODUKSI KONTEN PADA APLIKASI PORTAL KUANSING DISKOMINFO KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

Teja Maides Riandre, Teja (2022) MANAJEMEN PRODUKSI KONTEN PADA APLIKASI PORTAL KUANSING DISKOMINFO KABUPATEN KUANTAN SINGINGI. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (445kB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai manajemen produksi Konten Pada Aplikasi Portal Kabupaten Kuantan singing. Portal.kuansing.go.id merupakan salah satu portal berita yang berani lahir dan bersaing di tengah banyaknya portal berita yang bermunculan sehingga dalam manajemen produksinya pun portal.kuansing.go.id tentu memiliki cara tersendiri dalam menerapkan fungsi manajemennya terutama dalam produksinya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Manajemen Produksi Konten Pada Aplikasi Portal Kabupaten Kuantan Singingi. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yakni data yang peneliti dapatkan dijabarkan melalui kata-kata secara sistematis dengan menggunakan teknik pengumpulan data berdasarkan wawancara, observasi dan dokumentasi. Dalam pengumpulan data. Penulis melakukan wawancara, observasi dan dokumentasi di kantor Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Kuantan Singingi (Diskominfo). Aplikasi Portal Kuansing memiliki situs https://portal.kuansing.go.id dan juga bisa di download melalui aplikasi playstore yang ada di android. Dalam proses pembuatan konten diawali dengan membuat rencana kerja kegiatan (dokumen) berupa peta kegiatan dengan waktu pembuatan disesuaikan. Manajeman pengelolaan aplikasi ini juga memperhatikan pokok dan fungsi tugas masing-masing pegawai. Hal ini dilakukan dalam rangka pelaksanaan tugas dan fungsi yang ada, maka perlu dibuat suatu pembagian tugas yang jelas masing-masing pegawai. Kegiatan pengelolaan konten aplikasi Portal Kuansing ini dilakukan oleh staf yang berjumlah delapan orang. Semua staf yang mengelola aplikasi Portal Kuansing ini sesuai dengan bidangnya masing-masing. Setiap kegiatan pengelolaan aplikasi Portal Kuansing dilakukan secara teratur dan terarah. Pengawasan untuk kegitan pengelolaan aplikasi ini dipimpin oleh kasi penyiaran . Pengawasan ini dilakukan setiap hari, namun setiap minggu diadakan rapat bersama staf kominfo yang mengelola aplikasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Produksi, Portal Kuansing.Aplikasi digital
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 10 Aug 2022 02:47
Last Modified: 11 Aug 2022 02:54
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/63484

Actions (login required)

View Item View Item