Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HUBUNGAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN TASK COMMITMENT DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA SMA NEGERI 1 RAMBAH PADA PEMBELAJARAN DARING

TRI YULIAN PRATIWI, - (2022) HUBUNGAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN TASK COMMITMENT DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA SMA NEGERI 1 RAMBAH PADA PEMBELAJARAN DARING. Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL (BAB IV).pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELITIAN(BAB IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (529kB)

Abstract

TRI YULIAN PRATIWI (2022) : HUBUNGAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN TASK COMMITMENT DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA SMA NEGERI 1RAMBAH PADA PEMBELAJARAN DARING Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kemampuan berpikir kreatif, task commitment dengan prestasi belajar siswa SMA Negeri 1 Rambah. Hipotesis dalam penelitian ini adalah: (1) Ada hubungan antara kemampuan berpikir kreatif dengan prestasi belajar siswa SMA Negeri 1 Rambah, (2) Ada hubungan antara task commitment dengan prestasi belajar siswa SMA Negeri 1 Rambah, (3) Ada hubungan antara kemampuan berpikir kreatif dan task commitment dengan prestasi belajar siswa SMA Negeri 1 Rambah. Jumlah subjek penelitian sebanyak 270 siswa SMA Negeri 1 Rambah yang ada di kelas XI dan XII. data penelitian dikumpulkan dengan metode angket untuk mengungkapkan kemampuan berpikir kreatif dan task commitment. Kemudian melihat dari nilai rata-rata raport siswa untuk mengetahui indeks prestasi belajar. Data dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa: (1). Ada korelasi yang signifikan antara kemampuan berpikir kreatif dengan prestasi belajar dengan nilai p = 0,000 (p < 0,05), (2). Ada korelasi yang signifikan antara task commitment dengan prestasi belajar dengan nilai p = 0,000 (p < 0,05), dan (3). Ada korelasi yang signifikan antara kemampuan berpikir kreatif dan task commitment dengan prestasi belajar hal ini ditunjukkan dengan nilai p = 0,000 (p < 0,05). Sumbangan efektif untuk variabel kemampuan berpikir kreatif yaitu sebesar 29,7% dan sumbangan efektif untuk variabel task commitment yaitu sebesar 30,1%. Kata Kunci: Kemampuan Berpikir Kreatif, Motivasi Berprestasi, Prestasi Belajar.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi-S2
Depositing User: fpsi -
Date Deposited: 05 Aug 2022 09:13
Last Modified: 05 Aug 2022 09:13
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/63417

Actions (login required)

View Item View Item