Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Peranan Guru Bimbingan Konseling Mengatasi Ketidakdisiplinan Mengerjakan Tugas sebagai Dampak Pembelajaran Online pada Siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 10 Pekanbaru.

NURUL ATIKA, - (2022) Peranan Guru Bimbingan Konseling Mengatasi Ketidakdisiplinan Mengerjakan Tugas sebagai Dampak Pembelajaran Online pada Siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 10 Pekanbaru. Skripsi thesis, FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN TANPA BAB IV.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (447kB)

Abstract

ABSTRAK Nurul Atika, (2022): Peranan Guru Bimbingan Konseling Mengatasi Ketidakdisiplinan Mengerjakan Tugas sebagai Dampak Pembelajaran Online pada Siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 10 Pekanbaru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Peranan guru bimbingan konseling mengatasi ketidakdisiplinan mengerjakan tugas sebagai dampak pembelajaran online pada siswa; 2) Faktor pendukung dan penghambat peranan guru bimbingan konseling mengatasi ketidakdisiplinan mengerjakan tugas sebagai dampak pembelajaran online pada siswa. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya siswa yang kurang disiplin mengerjakan tugas, siswa sulit memahami materi pelajaran dan mengalami penurunan nilai. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini yaitu guru bimbingan konseling, objek penelitian ini yaitu peranan guru bimbingan konseling mengatasi ketidakdisiplinan mengerjakan tugas sebagai dampak pembelajaran online pada siswa. Informan utama penelitian adalah 4 orang guru bimbingan konseling dan informan pendukung adalah 3 orang guru mata pelajaran dan 3 orang siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dipaparkan dengan teknik naratif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Peranan guru bimbingan konseling mengatasi ketidakdisiplinan mengerjakan tugas sudah dilaksanakan yaitu dengan memberikan layanan konseling individu serta melakukan pemanggilan dan bekerjasama dengan wali kelas, guru mata pelajaran, serta orang tua dan melakukan perjanjian berupa materai; 2) Faktor pendukung yaitu adanya kerjasama antara guru bimbingan konseling dengan personil-personil di sekolah dan fasilitas yang mendukung, sedangkan faktor penghambat yaitu kesadaran serta tanggung jawab sebagai siswa masih kurang, siswa yang belum terbuka dengan guru bimbingan konseling untuk menceritakan masalahnya, dan adanya guru bimbingan konseling yang bukan berlatar belakang S1 bimbingan konseling. Kata kunci: Peranan Guru Bimbingan Konseling, Ketidakdisiplinan Mengerjakan Tugas, Pembelajaran Online

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 07 Jul 2022 06:08
Last Modified: 07 Jul 2022 06:08
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/60999

Actions (login required)

View Item View Item