Jubpri, - (2021) Perencanaan Strategi Sistem Informasi Pada SMK Muhammadiyah 3 Terpadu Pekanbaru Menggunakan Metode Ward And Peppard. Skripsi thesis, Universitas Islam Negri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
Tugasakhir Kecuali BAB Hasil.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (320kB) |
Abstract
SMK Muhammadiyah 3 Terpadu Pekanbaru merupakan sekolah milik swasta yang termasuk dalam kelompok sekolah bisnis manajemen dan teknologi. Dalam menjalankan proses sebagai organisasi yang bergerak dibidang pendidikan, SMK Muhammadiyah 3 Terpadu Pekanbaru memiliki beberapa permasalahan diantaranya masalah pada kondisi lingkungan bisnis internal, lingkungan bisnis eksternal, kondisi Sistem Informasi atau Teknologi Informasi internal dan kondisi eksternal. Penelitian ini bertujuan untuk membuat portofolio aplikasi perencanaan strategi sistem dan teknologi informasi pada SMK Muhammadiyah 3 Terpadu Pekanbaru. Perencanaan strategi sistem dan teknologi informasi ini menggunakan metode Ward and Peppard. Teknik analisis yang digunakan untuk menganalisis lingkungan bisnis internal yaitu analisis Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats (SWOT). Untuk menganalisis kondisi SI dan TI internal menggunakan analisis Mc Farlan Strategic Grid. Sedangkan untuk menganalisis kondisi SI dan TI ekstenal menggunakan tren teknologi saat ini. Dari hasil analisis dapat dirumuskan portofolio aplikasi perencanaan strategi sistem dan teknologi informasi pada SMK Muhammadiyah 3 Terpadu Pekanbaru. Rumusan portofolio aplikasi yang dibutuhkan SMK Muhammadiyah 3 Terpadu Pekanbaru yaitu website resmi sekolah dan e-mail pada level strategic. Sistem Informasi Akademik, Aplikasi e-Kurikulum dan Sistem Informasi Kepegawaian pada level key operational. Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru online, Sistem Informasi Alumni dan Karir pada level high potential. Sistem Informasi Perpustakaan pada level support.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 14 Dec 2021 02:42 |
Last Modified: | 14 Dec 2021 02:42 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/56776 |
Actions (login required)
View Item |